Sukses


3 Pemain Kunci Arsenal di Liga Inggris Musim Ini: Peran Besar yang Membuat The Gunners Nangkring di Puncak

Bola.com, Jakarta - Arsenal nyaris menjadi juara Premier League 2022/2023. Sempat lama memimpin klasemen Liga Inggris, The Gunners justru terpeleset pada saat-saat akhir.

Saat itu Arsenal kalah bersaing dengan Manchester City. Tim asuhan Pep Guardiola kemudian bisa keluar menjadi juara Premier League musim lalu.

Arsenal tentu masih ingat dengan memori pahit yang terjadi musim lalu. Sesuatu yang tak ingin mereka ulangi pada musim 2023/2024.

Sejauh ini Arsenal terlihat makin berkembang. Meski kadang masih tak konsisten, jelas terlihat ada pertumbuhan, terutama dalam sisi mentalitas skuad Mikel Arteta.

Selain itu ada pula tiga pemain penting di skuad Arsenal musim ini. Tiga pemain itu konsisten memberikan kontribusi positif.

----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Declan Rice

Sempat ada keraguan saat Declan Rice datang ke Emirates Stadium pada musim panas lalu. Apalagi Arsenal harus mengeluarkan dana mencapai 100 juta pound.

Namun, pelan tapi pasti Declan Rice mampu menjawab keraguan itu. Eks pemain West Ham United itu langsung menjadi sosok sentral di lini tengah Arsenal.

Declan Rice bermain 22 kali pada musim ini, di mana 15 laga di antaranya di ajang Premier League. Artinya, gelandang asal Inggris itu belum terhantikan.

Selain itu, Declan Rice juga cukup tajam. Meski bermain sebagai gelandang bertahan, Declan Rice mampu mencetak tiga gol dan dua assist sejauh ini untuk Arsenal.

 
3 dari 5 halaman

Martin Odegaard

Sang kapten muda makin menunjukkan peran krusial di lini tengah Arsenal. Peran yang sebenarnya sudah dilakukan dengan baik oleh Martin Odegaard sejak musim lalu.

Martin Odegaard kerap dipasang di posisi nomor 10. Pemain asal Norwegia itu adalah salah satu sumber utama kreativitas Arsenal.

Martin Odegaard pun terbilang tajam di musim ini. Eks pemain Real Madrid itu sudah mencetak tujuh gol dan tiga assist dari 19 laga bersama Arsenal.

 
4 dari 5 halaman

Bukayo Saka

Berbicara mengenai Arsenal era terkini, tak elok rasanya jika tidak menyebutkan nama Bukayo Saka. Ia bisa dikatakan sebagai Pangeran London.

Prdoduk asli akademi Arsenal itu punya peran yang sangat krusial pada musim ini. Bukayo Saka sudah bermain dalam 21 laga di semua ajang.

Selain itu, Bukayo Saka juga sudah mencetak delapan gol untuk Arsenal. Jangan lupakan juga catatan 12 assist yang sejauh ini sudah ia torehkan.

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League 2023/2024

Video Populer

Foto Populer