Sukses


Andre Onana Kena Semprot Mantan Striker Arsenal, Dituding Tak Hormati Timnas Kamerun

Bola.com, Jakarta - Kiper Manchester United (MU), Andre Onana, kena semprot mantan striker Arsenal, Emmanuel Adebayor. Onana dianggap tidak menghormati Timnas Kamerun gara-gara insiden kontroversial menjelang gabung Timnas Kamerun di Piala Afrika 2023, di Pantai Gading. 

Andre Onana dipanggil ke skuad Timnas Kamerun untuk Piala Afrika 2023. Namun, dia menunda bergabung ke tim karena lebih dulu bermain untuk Manchester United di Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur, yang berkesudahan imbang, akhir pekan lalu.

Laga MU versus Tottenham tersebut hanya 24 jam sebelum duel Kamerun melawan Guinea. 

Onana terbang ke Pantai Gading dari Inggris memakai pesawat pribadi. Namun, perjalananan Onana terganggu karena cuaca buruk, sehingga pesawat mendarat di kota yang bukan merupakan lokasi pertandingan. Ia melanjutkan perjalanan via darat dengan mobil. 

Imbasnya, Andre Onana tiba sudah mepet dengan pertandingan. Pelatih Kamerun memilih tidak memainkannya pada laga perdana di Piala Afrika 2023. 

Mantan bintang Arsenal dan Manchester City Adebayor mengkritik Andre Onana terkait tingkah kontroversialnya.

--- 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Komentar Pedas Adebayor untuk Onana

"Onana tidak menghormati Kamerun," kata Adebayor dalam sesi wawancara dengan Sport News Afrika, seperti dikutip Mirror, Kamis (18/1/2024). 

"Saya pernah menjadi pemain seperti dia, bahkan menjadi pemain terpenting yang dipilih saat itu. Saya tidak pernah bertingkah seperti itu (tiba pada hari pertandingan)," imbuh Adebayor. 

“Fakta bahwa situasi ini terjadi menunjukkan ada masalah, bahkan mungkin di dalam federasi. Dia berisiko mengalami kehilangan besar, karena dia telah mengasingkan suporter Kamerun, serta banyak suporter Afrika dan tidak diragukan lagi beberapa anggota tim."

 

3 dari 4 halaman

Pembelaan Diri Andre Onana

Onana sudah berusaha angkat bicara untuk membela diri. Dia menegaskan kembali komitmennya terhadap Kamerun.

“Banyak yang ingin saya katakan tetapi saya tidak akan mengatakannya di sini karena kami berada dalam kompetisi. Biarkan saya terus dikritik, saya sudah terbiasa," tutur Onana. 

“Saya melakukan apa yang baik untuk negara saya. Ini seperti memilih antara ayah dan ibu, tapi negara saya yang diutamakan; itu sebabnya saya di sini. Kita bersama. Kami di sini untuk memenangi turnamen," tegasnya. 

 

4 dari 4 halaman

Dibela Pelatih Kemarun

Sementara itu, pelatih Kamerun, Rigobert Song, juga membela kipernya. Dia menjelaskan dengan tepat mengapa Onana tidak dimainkan melawan Guinea.

“Kami semua tahu bahwa Onana tidak akan bermain,” kata Song.

"Kami harus tetap berpegang pada logika kami. Dia tiba pada jam 4 pagi, bagaimana menurut Anda dia akan bermain? Dia bagian dari grup. Dia bergabung dengan kami pada jam 4 pagi jadi dia bagian dari skuad. Masih ada sisa kompetisi, dan saya bertahan dengan skuad penuh," imbuh Song. 

Song punya opsi mengubah komposisi skuad dengan masuknya Onana. Pertandingan kedua di fase grup mempertemukan Kamerun kontra Senegal, dan kemudian berlanjut melawan Gambia. Jika Kamerun gagal lolos, Onana berpotensi kembali untuk pertandingan Manchester United berikutnya, yaitu laga tandang putaran keempat Piala FA melawan Newport County.

Sumber: Mirror

 

 

Video Populer

Foto Populer