Bola.com, Jakarta - Jurgen Klopp memutuskan untuk mundur dari posisinya sebagai manajer Liverpool pada akhir musim ini. Langkah manajer asal Jerman itu tentu saja mengejutkan banyak pihak.
Liverpool saat ini tengah berada di puncak klasemen Premier League, mengoleksi 48 poin dari 21 laga. Liverpool unggul lima poin di atas Man City, Arsenal, dan Aston Villa yang ada di empat besar klasemen Premier League.
Baca Juga
Bocoran Perbedaan Terbesar Arne Slot Vs Jurgen Klopp di Liverpool: Ternyata Pemain dan Fans Suka, Beri Dukungan
Keputusan Mengejutkan Mantan Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp: Serius atau Sementara Nih? Yang Pasti Dapat Gaji Besar Guys
Geser dari Jurgen Klopp ke Arne Slot, Pemain Liverpool Tak Banyak Adaptasi
Advertisement
Namun, sebuah keputusan mengejutkan diambil oleh Jurgen Klopp. Dalam situs resmi klub, Jurgen Klopp menyatakan bahwa energinya hampir habis dan ini adalah momen yang tepat untuk meninggalkan Liverpool.
"Saya bisa mengerti kalau ini mengejutkan banyak orang, ketika Anda mendengarnya untuk kali pertama. Namun, tentu saya bisa menjelaskannya, atau setidaknya berusaha menjelaskannya," ujar Klopp seperti dilansir dari Planet Football.
"Saya menyukai segalanya tentang klub ini, saya menyukai segalanya tentang kota ini. Saya menyukai segala hal mengenai suporter kami, saya menyukai tim, staf pelatih."
"Saya menyukai semuanya. Namun, bahwa saya masih mengambil keputusan ini, memperlihatkan saya yakin ini adalah yang saya harus ambil," lanjutnya.
Itulah sepenggal kata-kata perpisahan dari Jurgen Klopp mengenai keputusannya untuk meninggalkan Liverpool. Untuk itu, seperti dilansir dari Planet Football, berikut tujuh statistik memukau Jurgen Klopp dan Liverpool dalam delapan tahun lebih kebersamaan mereka.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rata-Rata Kemenangan Tertinggi
Jurgen Klopp memiliki rata-rata kemenangan tertinggi dari semua manajer dalam sejarah Liverpool.
Dalam semua kompetisi, Jurgen Klopp memiliki persentase kemenangan hingga 60,73 persen.
Â
Advertisement
Liverpool Hanya Kalah dari Man City Soal Perolehan Poin
Sejak Jurgen Klopp datang pada Oktober 2015, Liverpool mengoleksi 671 poin di Premier League.
Hanya Man City yang berhasil memiliki jumlah poin yang sama dalam jangka waktu yang sama, yaitu 716 poin.
Lebih Baik dari Rafael Benitez
Dari semua kompetisi, Liverpool mendapatkan rata-rata 2,04 poin per pertandingan di bawah asuhan Jurgen Klopp.
Sebagai perbandingan, Rafael Benitez mendapatkan rata-rata 1,88 poin per pertandinagn saat menjadi manajer Liverpool
Advertisement
Memenangkan Semua Trofi
Manajer berusia 56 tahun ini menjadi satu-satunya manajer Liverpool yang memenangkan trofi juara kompetisi kasta tertinggi domestik, Liga Champions, Piala FA, dan Piala Liga bersama The Reds.
Mencetak Gol Kemenangan Terbanyak di Masa Injury Time
Liverpool mencetak lebih banyak gol penentu kemenangan di Premier League saat injury time, yaitu 17 kali, di bawah Jurgen Klopp.
Itu menjadi catatan yang lebih baik dibandingkan dengan Manchester United yang mencetak 16 gol pada momen yang sama di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.
Advertisement
Tim Terbaik yang Meraih Poin dari Posisi Kalah
Bersama Jurgen Klopp, Liverpool memenangkan 148 poin dari posisi tertinggal.
Ini torehan yang jauh lebih baik dibandingkan tim mana pun dalam rentang waktu yang sama.
Rata-Rata Poin Per Musim Liverpool Menjadi Jauh Lebih Baik
Liverpool mendapatkan rata-rata 85 poin per musim sejak musim pertama secara penuh di mana Jurgen Klopp menangani tim.
Dalam tujuh musim sebelum Klopp datang, Liverpool rata-rata memperoleh 63 poin per musim.
Sumber: Planet Football
Advertisement