Sukses


Cetak 4 Gol Saat Chelsea Kalahkan Everton di Liga Inggris, Cole Palmer: 30 Menit Pertama Terasa Sangat Cepat

Bola.com, Jakarta - Cole Palmer jadi sorotan dunia, usai pemain Chelsea bernomor punggung 20 itu mencetak empat gol ketika The Blues membungkam Everton 6-0 di Stamford Bridge, Selasa (16/04/2024).

Yang menarik, penyerang berusia 21 tahun itu mencetak hat-trick dalam kurun waktu 29 menit di babak pertama.

Pada babak kedua, Cole Palmer berhasil menggenapkan golnya menjadi empat, setelah berhasil mengkonversi tendangan penalti di menit ke-64.

Dengan begitu Cole Palmer menjadi pemain Chelsea yang mencetak empat gol dalam satu pertandingan Premier League sejak Frank Lampard pada Maret 2010.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

 

2 dari 5 halaman

30 Menit Pertama Sangat Cepat

Palmer mengungkapkan rasa senang, karena bisa memberikan kontribusi besar. Terlebih ia bersama Chelsea bisa kembali menang.

Pada laga sebelumnya, Chelsea hanya bermain imbang 2-2 melawan Sheffield United, 7 April yang lalu. "Semuanya terjadi begitu cepat di 30 menit pertama," kata Cole Palmer

"Kami memulai dengan baik dan mencetak hattrick, saya bersemangat. Saya pikir tim memerlukannya setelah Minggu lalu dan beberapa pertandingan sebelumnya." 

“Kami perlu bangkit dan menunjukkan sesuatu dan menurutku sejak menit pertama kami sudah menunjukkan apa yang bisa kami lakukan." 

"Itu adalah penampilan yang bagus malam ini. Kami sangat senang dengan kemenangan ini,” ungkap Palmer.

3 dari 5 halaman

Gol Favorit

Palmer turut mengungkapkan gol favoritnya pada pertandingan melawan Everton. Menurutnya gol pertama paling berkesan.

"Saya pikir yang pertama adalah favorit saya. Gol kaki kanan selalu sulit, tapi gol pertama saya mungkin adalah favoritku,” kata Palmer tentang golnya dikutip dari Chelseafc.com, Selasa (16/4/2024).

Pemain berusia belia itu juga mengakui bahwa Chelsea saat ini sedang mengalami musim yang buruk.

4 dari 5 halaman

Musim yang Tidak Konsisten

Meski begitu, ia tetap menunujukan semangat untuk membawa timnya kembali ke performa terbaik. Apalagi Chelsea akan berhadapan dengan Manchester City di semifinal Piala FA, hari Sabtu, 20 April 2024.

"Musim ini sedikit tidak konsisten bagi kami. Kami sempat tampil buruk, tapi sekali lagi kami harus bertarung melawan tim-tim besar, tampil bagus dan meraih beberapa kemenangan bagus," ujar Palmer. 

"Kami harus menghadapi setiap pertandingan dan melihat di mana kami akan menyelesaikannya,” ungkap Palmer

Berkat kemenangan melawan Everton, Chelsea berhasil naik satu tingkat, ke urutan sembilan dengan sementara 47 poin, terpaut tiga poin dari Newcastle United di urutan keenam.

Sumber: Chelseafc.com

Penulis: Farrel Hetharia 

5 dari 5 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer