Bola.com, Jakarta - Kapten MU, Bruno Fernandes, memberikan petunjuk bahwa ia mungkin mempertimbangkan untuk mengikuti jejak mantan rekan setimnya, Juan Mata, dengan bermain di Australia suatu saat nanti.
Kontrak Fernandes dengan MU akan berakhir pada musim panas 2027, dan masa depannya di Old Trafford kemungkinan akan menjadi bahan diskusi besar dalam beberapa bulan mendatang.
Baca Juga
Advertisement
Pemain internasional Portugal tersebut akan berusia 31 tahun pada September mendatang sehingga wajar jika ia mulai memikirkan bagaimana tahap akhir karier profesionalnya akan berlangsung.
Berbicara kepada Optus Sport, Fernandes mengungkapkan bahwa ia mempertimbangkan kemungkinan pindah ke Australia setelah beberapa percakapan dengan Juan Mata, teman dekatnya yang saat ini bermain untuk Western Sydney Wanderers.
Berita video pelatih Manchester City, Pep Guardiola menyebut bahwa Erling Haaland secara statistik kini sudah setara dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Inspirasi dari Juan Mata
Juan Mata meninggalkan MU pada 2022 dan bergabung dengan Galatasaray, di mana ia memenangkan liga dalam satu-satunya musimnya di Turki.
Setelah itu, ia pindah ke Jepang untuk bermain bersama Vissel Kobe, sebelum akhirnya bergabung dengan klub Australia pada September 2024.
Fernandes mengaku bahwa ia secara rutin berbicara dengan Mata, yang selalu berbagi pengalaman positif tentang kehidupannya di Australia.
"Dia teman yang sangat baik. Sejak hari pertama saya tiba di klub, saya sangat menghormatinya," kata Fernandes.
"Dia selalu membawa energi positif, sangat cerdas, dan menjadi seseorang yang spesial bagi saya. Saya belajar banyak darinya – tidak hanya tentang sepak bola, tetapi juga tentang kehidupan. Kami masih berbicara untuk membahas hal-hal yang menurutnya bisa membantu saya, dan saya sangat bersyukur memiliki seseorang seperti dia," ungkapnya.
Advertisement
Tertarik dengan Australia
Ketika ditanya apakah ia terbuka untuk bermain di Australia, Fernandes memberikan jawabannya.
"Setelah melihat video-video yang dia kirim tentang gaya hidup di sana – bermain golf, pantai, stadion, para penggemar, dan fasilitas yang dimiliki klub – saya bisa mempertimbangkannya," katanya.
"Jika dia masih ada di sana saat saya datang, itu akan menjadi pilihan yang lebih baik karena dia bilang dia jatuh cinta dengan negara itu, dengan budayanya. Dia bahkan bilang dia mungkin menyesal tidak datang lebih awal ke Australia dalam kariernya."
"Dia seseorang yang sangat bahagia di tempat itu. Selama Natal, ketika saya di sini dengan angin dan dingin, dia mengirimkan video tentang matahari, pantai, dan kehidupannya di depan pantai – itu sangat indah," tutur Fernandes.
Kendati ada ketertarikan untuk pindah di masa depan, Fernandes tetap fokus pada tugasnya saat ini bersama MU. Ia dan Setan Merah akan kembali beraksi dalam laga Liga Europa melawan Rangers, Jumat dini hari WIB (23-1-2025).
Â
Sumber: The Peoples Person