Sukses


MU Temukan Pengganti Casemiro dengan Harga Hanya Rp20 Miliaran

Sekou Kone, calon pengganti Casemiro seharga 1 juta pound yang siap bersinar di MU.

Bola.com, Jakarta - MU sedang menjalani perubahan besar di bawah kendali Sir Jim Ratcliffe. Alih-alih menghabiskan dana besar untuk pemain bintang yang belum tentu efektif, MU kini lebih fokus pada perekrutan talenta muda berpotensi tinggi—sebuah kebijakan yang selama ini kurang diterapkan di era kepemimpinan keluarga Glazer.

Kebijakan ini mulai membuahkan hasil dengan hadirnya nama-nama seperti Diego Leon, Sekou Kone, Ayden Heaven, dan Chido Obi.

Dari sekian banyak rekrutan muda, Sekou Kone menjadi satu di antara pemain yang mengalami perkembangan pesat dan berpotensi menggantikan Casemiro dalam waktu dekat.

Sekou Kone didatangkan MU dari FC Guidars pada musim panas 2024 dengan biaya hanya 1 juta pound (Rp20,2 miliar), angka yang terbilang kecil dibandingkan potensinya.

Meski begitu adaptasi ke lingkungan sepak bola Inggris bukanlah hal mudah bagi pemain asal Mali tersebut.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Sekou Kane, Permata MU

Kone baru mendapatkan debutnya bersama tim U-21 MU pada November 2024. Travis Binnion, pelatih tim muda MU, langsung memberikan pujian atas penampilan pertamanya, menyebutnya sebagai "sangat menjanjikan".

Namun, sayangnya, dalam pertandingan perdananya sebagai starter, Kone mengalami cedera setelah bermain 42 menit.

Setelah pulih, ia menunjukkan peningkatan luar biasa. Ia tampil impresif saat menghadapi Oldham, dan puncaknya, bermain sangat dominan ketika menghadapi Tottenham U-21.

Dalam laga melawan Tottenham U-21 pada Jumat malam lalu, Kone memperlihatkan fisik yang tangguh, kemampuan umpan yang akurat, serta pemahaman taktik yang makin matang.

Performanya menunjukkan bahwa ia telah melampaui level sepak bola kelompok usia muda. Hal in berarti, MU harus segera mempertimbangkan untuk memasukkannya ke skuad utama.

3 dari 3 halaman

Siap Menggantikan Casemiro

Dengan usia yang hampir 33 tahun, Casemiro diperkirakan masuk daftar jual MU pada musim panas nanti. Manuel Ugarte dan Toby Collyer kini lebih sering diandalkan di posisi gelandang bertahan, membuat peran Casemiro makin berkurang.

Di sinilah peluang besar bagi Sekou Kone untuk menembus tim utama. Dengan biaya transfer yang jauh lebih murah dibandingkan Casemiro (59 juta pound), Kone bisa menjadi alternatif jangka panjang yang lebih efektif.

Jika MU masih ingin memberikan pengalaman tambahan bagi Kone, opsi meminjamkannya ke klub Championship atau tim Premier League lainnya bisa menjadi pilihan.

Namun, jika melihat perkembangan pesatnya sejauh ini, Kone tampaknya sudah siap untuk bersaing di tim utama dan bisa lebih cocok dengan sistem Ruben Amorim dibandingkan Casemiro.

 

Sumber: United in Focus

Video Populer

Foto Populer