Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, blak-blakan mengkritik skuadnya. Dia mengatakan para pemainnya tidak layak mendapatkan bonus hadiah uang sebesar £97 juta (Rp2,07 triliun) yang akan dikantongi klub jika menjuarai Piala Dunia Antarklub 2025.
FIFA telah mengumumkan hadiah untuk Piala Dunia 2025. Klub-klub besar Eropa diperkirakan akan mendapatkan bagian terbesar.
Baca Juga
Advertisement
Manchester City dan Chelsea, yang lolos karena menjuarai Liga Champions masing-masing pada 2023 dan 2020, akan mengumpulkan hadiah terbesar jika jadi juara Piala Dunia Antarklub 2025.
Real Madrid, Bayern Munchen, dan Paris St-Germain termasuk di antara klub-klub besar Eropa lainnya yang ikut serta.
Berita video pelatih Manchester City, Pep Guardiola berjanji untuk bawa Man City lebih baik lagi di babak play-off Liga Champions, meski nyaris tersingkir.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Alasan Tidak Layak Dapat Bonus
Final Piala Dunia Antarklub akan berlangsung pada 13 Juli 2026. Jika Man City menang, Guardiola merasa timnya tak layak mendapat bonus hadiah uang, karena performa tim musim ini jauh dari memuaskan.
City tersingkir dari Liga Champions sebelum babak 16 besar untuk pertama kalinya sejak 2013 dan saat ini berada di peringkat kelima di Liga Inggris. Tim besutan Pep Guardiola berada di bawah tekanan berat untuk lolos ke Liga Champions musim depan.
"Kami tidak pantas mendapatkan bonus musim ini," kata Guardiola, seperti dikutip dari BBC, Sabtu (29/3/2025).
"Bonus, jika Anda menang, saya tidak tahu berapa banyak, itu untuk klub. Para manajer, staf ruang ganti, para pemain, kami tidak pantas, bahkan untuk mendapatkan jam tangan," imbuh pelatih berkebangsaan Spanyol itu.
Advertisement
Masa Depan Kevin de Bruyne dan Iklay Gundogan
Man City akan memulai petualangan di Piala Dunia Antarklub melawan klub Maroko Wydad di Philadelphia pada 18 Juni. Mereka tergabung di grup yang juga berisi Al Ain (Abu Dhabi) dan Juventus (Italia).
Premier League juga mengonfirmasi bahwa klub-klub papan atas akan dapat memanfaatkan jendela transfer awal, yang akan dibuka antara 1-10 Juni, sebelum turnamen. Klub-klub peserta Piala Dunia Antarklub akan diizinkan untuk menambah pemain ke dalam skuad untuk fase gugur.
Ini berarti ada ketidakpastian mengenai berapa lama Kevin de Bruyne dan Ilkay Gundogan akan terlibat, jika memang ada.
Kontrak mereka di City akan berakhir pada 30 Juni, meskipun aturan juga telah diubah untuk memungkinkan perpanjangan jangka pendek.
Guardiola mengatakan belum ada perkembangan mengenai masa depan De Bruyne.
"Ini pertanyaan untuk klub dan Kevin," katanya. "Dia seorang pemain, jadi ya (dia ingin De Bruyne di AS), tetapi saya hanya khawatir tentang apa yang terjadi hingga akhir musim."
Sumber: BBC