Ruben Amorim Out dari MU, Marcus Rashford Berpotensi Balik ke Old Trafford

Pemecatan Ruben Amorim dari kursi manajer Manchester United (MU) berpotensi membuka jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.

Bola.com, Jakarta - Pemecatan Ruben Amorim dari kursi manajer Manchester United (MU) berpotensi membuka jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.

Penyerang Timnas Inggris itu saat ini tengah dipinjamkan ke Barcelona, meski kontraknya bersama Setan Merah masih berlaku hingga 2028.

MU memutuskan meminjamkan Rashford ke Aston Villa pada Februari lalu setelah ia tersingkir dari skuad utama di era Ruben Amorim.

Padahal, pemain berusia 28 tahun tersebut sempat mencetak gol pertama pada masa kepelatihan Ruben Amorim pada November 2024 dan mengoleksi tiga gol dari enam penampilan. Namun sejak itu posisinya perlahan terpinggirkan.

Marcus Rashford menunjukkan tanda-tanda kebangkitan bersama Aston Villa, sebelum akhirnya tetap diizinkan hengkang ke Barcelona pada musim panas.

Meski sang pemain secara terbuka menyatakan keinginannya bertahan di klub Catalan, kepergian Amorim dari MU bisa mengubah cara pandangnya terhadap masa depan.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Barcelona Punya Opsi

Situasinya saat ini, Barcelona memiliki opsi pembelian senilai 26 juta paun untuk mempermanenkan status Marcus Rashford.

Sang striker secara terbuka mengungkapkan keinginannya menjadikan Spanyol sebagai rumah jangka panjang. "Tentu saja,” ujar Rashford kepada ESPN pada Oktober lalu.

"Saya menikmati klub ini. Barcelona adalah salah satu klub terpenting dalam sejarah sepak bola. Bagi pemain, ini sebuah kehormatan."

"Tentu saya ingin bertahan di Barca. Itu tujuan akhirnya. Barcelona adalah klub besar yang dibangun untuk memenangkan gelar," lanjutnya.

 

 

 

3 dari 4 halaman

Masa Depan Belum Pasti

Namun, laporan Mundo Deportivo menyebut masa depan Rashford di Barcelona belum sepenuhnya pasti. Meski mendapat respons positif dari internal klub, pengaktifan klausul pembelian bukanlah formalitas.

Barcelona dikabarkan akan mencoba menegosiasikan harga lebih rendah dari 26 juta paun karena kondisi finansial mereka.

Meski yakin Rashford akan menolak tawaran klub lain, situasi ketidakpastian Barcelona ditambah kepergian Amorim dari MU menciptakan dinamika baru terkait masa depan sang penyerang.

Sebagai produk akademi MU, Rashford melakoni debut tim utama pada Februari 2016. Hingga kini, ia telah mencetak 138 gol dari 426 penampilan, serta mempersembahkan dua Piala FA, dua Piala Liga, dan Liga Europa 2017 untuk Setan Merah. 

Sumber: Mirror 

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer