Sukses


Rossi dan Lorenzo Dipaksa Berdamai di Aragon

Bola.com, Jakarta Duo pebalap Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, harus menjalani dua acara secara bersama menjelang seri MotoGP Aragon akhir pekan ini. Momen tersebut menarik perhatian karena menjadi penampilan bersama yang pertama bagi keduanya setelah terlibat adu mulut usai balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, pada 11 September.

Kejadian adu mulut itu dipicu manuver Rossi saat menyalip Lorenzo pada fase awal lomba. Lorenzo mengklaim aksi overtaking tersebut kelewat agresif dan menyebut Rossi sebagai pebalap kotor. Tuduhan Lorenzo tak pelak dibantah Rossi sehingga adu argumen pun tak bisa dihindari.

Seperti dilansir Mundo Deportivo, Senin (19/9/2016), Rossi daan Lorenzo dipaksa "berdamai" di Aragon karena harus tampil pada acara yang digelar sponsor Yamaha, Movistar, Rabu (21/9/2016). Movistar pada musim ini resmi menjadi sponsor MotoGP Aragon dan pada tengah pekan bakal menggelar event pertama.

Dorna selaku operator MotoGP telah menyetujui berbagai program acara Movistar di Aragon, termasuk acara komersial pada Rabu pukul 17.45 waktu setempat di pintu masuk utama Sirkuit Aragon. Pada acara tersebut, Rossi dan Lorenzo dijadwalkan hadir bersama pebalap sepeda yang juga disponsori Movistar, Nairo Quintana, yang merupakan juara Tour de Spanyol dua tahun terakhir.       

Sehari berselang, kedua pebalap juga kembali tampil bersama di konferensi pers resmi jelang MotoGP Aragon, bersama Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Publik tentu menunggu-nunggu kehadiran bersama kedua pebalap. Apalagi selama sepekan terakhir tensi di antara keduanya belum menunjukkan tanda-tanda mereda. Bahkan bisa dibilang hubungan Rossi dan Lorenzo belum pulih sejak perseteruan perebutan gelar juara pada musim lalu. Saat menghadiri beberapa acara secara bersama, mereka hampir tak pernah terlihat berbincang maupun saling bercanda.  

Jadi, apakah Rossi dan Jorge Lorenzo bakal berdamai di dua acara tersebut atau malah kembali terlibat adu argumen? 

 

Video Populer

Foto Populer