Sukses


Pedrosa Ingin Jadikan MotoGP Austin sebagai Momentum Kebangkitan

Bola.com, Austin - Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, ingin menjadikan MotoGP Austin 2017 sebagai momentum kebangkitan musim ini. Seperti diketahui, Pedrosa belum sekalipun naik podium pada dua seri awal MotoGP 2017.

Pedrosa sempat tampil apik pada seri pembuka di MotoGP Qatar dengan finis di urutan kelima. Namun, petaka menimpa Pedrosa pada seri kedua yang berlangsung di Argentina. Dia terjatuh terjatuh dan gagal menyelesaikan balapan yang berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo. 

"Saya punya kesempatan untuk menghabiskan beberapa hari kembali ke rumah di Eropa untuk sedikit beristirahat dan berlatih dengan baik. Sekarang, saya tak sabar untuk kembali balapan di Austin," kata Pedrosa seperti dikutip situs resmi MotoGP, Rabu (19/4/2017).

"Sangat disayangkan saya tidak mendapatkan poin di Argentina, akan tetapi kami akan menjadikan hal itu sebagai motivasi untuk berkonsentrasi pada hal positif. Sekarang kami lebih tahu soal motor yang kami miliki. Kami akan bekerja untuk mengembangkan stabilitas dan setelan umum motor, dan semoga kami bisa mengambil satu langkah maju pada akhir pekan ini."

"Saya suka dengan sirkuit ini. Saya senang mengunjungi Austin dan suporter di sana yang juga sangat fantastis. Jadi mari berharap memiliki akhir pekan yang bagus di Texas," tambah pebalap asal Spanyol tersebut.

Kepercayaan diri Dani Pedrosa tentu bukan tanpa alasan mengingat dia punya kenangan manis membalap di Circuit of the America (COTA). Pada MotoGP 2013 dan 2014, pebalap dengan postur 158 cm itu berhasil finis di urutan kedua.

 

Video Populer

Foto Populer