Sukses


Suzuki Sudah Temukan Pengganti Iannone untuk MotoGP 2019

Bola.com, Mugello - Pembalap asal Italia, Andrea Iannone, mengumumkan bakal berganti tim pada MotoGP 2019. Suzuki tak butuh waktu lama untuk menemukan penggantinya.

Bos Suzuki, Davide Brivio, mengaku hampir mencapai kesepakatan dengan pembalap Moto2, Joan Mir. Namun, dia belum mau mengumbar kapan pengumuman kepastian Mir bergabung dengan Suzuki.

"Saat semuanya sudah difinalisasi. Namun tak ada rahasia jika kami ingin segera menyelesaikan kesepakatan dengan Mir," tutur Brivio.

"Kami akan melakukan proses internal, tapi kami butuh sedikit waktu. Saya berharap semua bisa terselesaikan secepatnya," tambahnya.

Joan Mir sebelumnya dikaitkan dengan Repsol Honda. Bahkan, pembalap asal Spanyol tersebut sudah menjalin prakontrak dengan tim pabrikan asal Jepang tersebut. Namun, Honda tampaknya mengurungkan niat merekrut Mir.

Belakangan, Honda dikabarkan bakal merekrut Andrea Iannone sebagai tandem Marc Marquez untuk MotoGP 2019. Selain Honda, Aprilia juga disebut-sebut tertarik mendatangkan pembalap berjuluk The Maniac.

Sumber: MotoGP

Video Populer

Foto Populer