Sukses


MotoGP 2018: Vinales Berharap Yamaha Perbaiki Performa Motor

Bola.com, Assen - Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, meminta timnya untuk mengembangkan dan menyempurnakan motor Yamaha YZR-M1 pada jeda musim panas saat ini. Vinales menganggap situasi itu dapat memperbesar peluang timnya menjuarai MotoGP 2018.

Vinales bersama Yamaha menunjukkan performa yang kurang konsisten. Pembalap Spanyol itu belum sekalipun meraih kemenangan, serta baru sekali menempati peringkat kedua pada musim 2018.

Akibatnya, Vinales menempati urutan ketiga klasemen sementara pembalap dengan 93 poin . Dia terpaut 47 poin dari Marc Marquez yang menghuni posisi teratas.

"Saya ingin Yamaha bisa membawa sesuatu yang besar pada jeda musim panas. Jadi, kami bisa memiliki kesempatan bertarung untuk gelar juara. Saya berharap berbagai masalah bisa diatasi," kata Vinales.

"Namun, bagian elektronik masih menjadi suatu hal yang harus banyak kami kembangkan. Jika dibandingkan para kompetitor, menurut saya kami terpaut jauh," ujar Maverick Vinales.

Sumber: Motorsport

Video Populer

Foto Populer