Sukses


Marc Marquez Tak Peduli dengan Sikap Valentino Rossi

Bola.com, Misano - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menegaskan tidak peduli dengan sikap Valentino Rossi yang menolak berjabat tangan ketika konferensi pers, di Sirkuit Misano, Jumat (7/9/2018).

Insiden itu terjadi ketika seorang jurnalis meminta Marquez berjabat tangan dengan Rossi. Hal tersebut untuk membuktikan jika kedua pembalap tidak memiliki hubungan buruk karena insiden yang terjadi di MotoGP Argentina, April 2018.

Ketika Marquez menyodorkan tangannya, Rossi bergeming. Sikap The Doctor sontak membuat sejumlah pihak yang ada dalam konferensi pers terkejut. Namun, kedua pembalap kemudian sama-sama menegaskan tidak ada masalah di antara mereka.

Sikap Rossi yang enggan berjabat tangan dengan Marquez menuai berbagai tanggapan. Pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, merupakan satu di antara figur yang menganggap The Doctor seperti anak kecil.

Marquez pun menaggapi komentar miring Lorenzo soal Rossi. "Jangan cemas Lorenzo. Saya tidak akan membuang waktu untuk memikirkan hal tersebut (soal jabat tangan dengan Rossi)," tutur Marc Marquez, dikutip dari Marca.

 

Video Populer

Foto Populer