Sukses


Pembalap Tercepat di Hari Jumat MotoGP Republik Ceska, tapi Perasaan Fabio Quartararo Justru Buruk

Bola.com, Brno - Pembalap Petronas Yamaha, Fabio Quartararo jadi pembalap tercepat jika dua hasil latihan bebas MotoGP Republik Ceska, Jumat (7/8/2020) digabungkan.

Pasalnya ia menempati posisi pertama pada latihan bebas kedua (FP2) dengan catatan waktu 1 menit 56,502 detik. Meskipun begitu, hasil ini tidak membuat Fabio Quartararo gembira.

Sebaliknya, usai FP1 dan FP2, pembalap Petronas Yamaha SRT ini justru memiliki perasaan buruk. "Jujur saja, saya memiliki perasaan yang buruk dengan ban hari ini," kata Quartararo.

"Perasaan saya sangat baik dengan motor. Tapi saya tidak paham konsistensi ban di sini sangat buruk. Kami sudah membuat langkah maju dengan ban ini di Jerez. Tapi di sini saya kehilangan banyak waktu," tambahnya.

Soal konsistensi ban inilah, yang akan dicari tahu Quartararo dan tim pada sesi berikutnya rangkaian MotoGP Republik Ceska, hari ini.

"Kami harus memahami ada apa. Ini sangat aneh. Kami kehilangan sesuatu. Konsistensi ban begitu buruk. Besok (hari ini) kami akan mencari tahu," Quartararo menuturkan.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Kualifikasi

Hari ini, Fabio Quartararo dan pembalap lainnya akan mengikuti FP3, FP4, dan dilanjutkan sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska.

Sejauh ini, rapor balapan Quartararo di Sirkuit Brno terbilang biasa saja. Pencapaian terbaiknya adalah finis ketujuh pada MotoGP Republik Ceska musim lalu.

Ketika masih di kelas Moto2 maupun Moto3, pimpinan klasemen sementara MotoGP 2020 ini belum pernah naik podium di Brno.

Sumber: MotoGP

Video Populer

Foto Populer