Sukses


    Riko Simanjuntak Lebih Pas Jadi Supersub Timnas Indonesia saat Melawan Thailand

    Bola.com, Surabaya - Pemain sayap Riko Simanjuntak menunjukkan penampilan apik saat membela Timnas Indonesia melawan Timor Leste, Selasa (13/11/2018). Riko menyumbang satu assist untuk gol Beto Goncalves dalam laga yang berakhir 3-1 tersebut.

    Pemain milik Persija Jakarta itu diprediksi bakal turun saat Timnas Indonesia melawan Thailand. Meski memberi kontribusi ciamik, pengamat asal Jawa Timur, Hanafing justru menyarankan agar Riko tidak diturunkan sebagai starter.

    "Saya melihat Riko merupakan pemain supersub saat melawan Timor Leste. Memang lebih baik begitu, jangan menurunkan Riko sebagai starter. Beri kesempatan saja pada yang lain untuk mengisi sektor sayap, seperti Andik (Vermansah) atau Rizky Pora," kata Hanafing, pengamat sepak bola nasional dari Jawa Timur.

    Riko sebenarnya tidak hanya menyumbang satu assist saat menghadapi Timor Leste. Mantan pemain Semen Padang itu juga membuka ruang bagi pemain lain untuk melepas tembakan ke gawang lawan.

    Tetapi, Hanafing menilai Riko kerap tampil kurang meyakinkan saat masuk susunan starting eleven. Hal semacam itu sudah terjadi saat pemain sayap berusia 26 tahun tersebut menjalani laga uji coba ketika Timnas Indonesia di bawah arahan Luis Milla.

    "Saat jadi starter, dia malah terlihat kebingungan untuk menata ritme dan melakukan penetrasi. Kalau dijadikan pemain cadangan, dia akan menyimpan dulu tenaganya dan akan maksimal saat masuk babak kedua," lanjut pemain Timnas Indonesia yang ikut meraih medali emas SEA Games 1991 itu.

    "Saya pikir, keputusan mencadangkan Riko justru akan menjadi strategi yang bagus buat pelatih Bima Sakti. Kalau menurunkan semua pemain sejak awal, di tengah pertandingan akan kekurangan tenaga dari pemain," imbuh Hanafing.

    Pertemuan Timnas Indonesia melawan Thailand akan menjadi matchday ketiga Grup B Piala AFF 2018. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/11/2018).

    Sajian liputan eksklusif Timnas Indonesia di Piala AFF  2018 bisa pembaca nikmati dengan mengklik tautan ini

    Video Populer

    Foto Populer