Sukses


    Kylian Mbappe Bisa Menjadi Penerus Cristiano Ronaldo

    Bola.com, Moskow - Legenda sepakbola Inggris, Gary Lineker, menilai striker timnas Prancis, Kylian Mbappe, memiliki semua yang dibutuhkan untuk menjadi penerus Cristiano Ronaldo.

    Mbappe mulai mencuri perhatian dunia sejak tampil menawan bersama dengan AS Monaco dua musim lalu. Saat itu, ia mengantarkan timnya jadi juara Ligue 1.

    Ia juga tampil apik di level Eropa. Ia membantu Monaco melangkah jauh hingga ke babak semifinal. Mbappe pun langsung diincar oleh banyak klub elite Eropa. Sebut saja Real Madrid, Barcelona, Liverpool, Manchester United, Bayern Munchen hingga PSG.

    Pada akhirnya ia tetap bertahan di Prancis. Ia memilih bermain di Paris bersama dengan PSG.

    Di sini kemampuannya kian terasah. Apalagi ia bermain dengan para pemain kelas dunia seperti Edinson Cavani, Thiago Silva, Angel Di Maria, dan Neymar.

    Ia kemudian menjadi bintang baru timnas Prancis. Ia sekarang tampil apik bersama Les Bleus di Piala Dunia 2018 dan sukses membawa Prancis meraih gelar Piala Dunia 2018.

    Banyak orang yang terkesan dengan kemampuan pemain berusia 19 tahun tersebut, tak terkecuali Lineker. Banyak juga orang yang menyebut Mbappe bisa menjadi CR7 berikutnya.

    "Ia adalah monster masa depan dari olahraga ini," kata Lineker kepada L'Equipe. “Masa depannya sangat cerah."

    “Penampilannya di semifinal Piala Dunia, untuk pemain yang begitu muda, begitu luar biasa. Kecepatannya, tekniknya, pesonanya, dan kemampuannya untuk memainkan bola yang tepat pada waktu yang tepat luar biasa," tuturnya.

    “Ia (Kylian Mbappe) memiliki kedewasaan yang luar biasa dan merupakan salah satu pemain muda terbaik yang pernah saya lihat. Ia punya segalanya untuk menjadi Cristiano Ronaldo berikutnya," cetusnya.

    Sumber: Bola.net

    Video Populer

    Foto Populer