Sukses


    Profil Stadion Piala Dunia 2022: Khalifa International

    Bola.com, Jakarta - Khalifa International Stadium menjadi satu di antara venue megah Piala Dunia 2022 Qatar. Di stadion ini, delapan pertandingan akan digelar. Enam laga fase grup, satu laga babak 16 besar, dan perebutan tempat ketiga.

    Dibangun pada tahun 1976, Khalifa International Stadium pernah dipercaya sebagai tuan rumah Asian Games, Piala Teluk Arab, dan Piala Asia AFC. Pada tahun 2019, stadion ini menjadi tuan rumah Kejuaraan Atletik Dunia IAAF serta Piala Dunia Klub IFA Qatar 2019.

    Menyusul penunjukan Qatar sebagai negara penyelenggara Piala Dunia 2022, stadion ini direnovasi pada 2014 hingga 2017. Sebelumnya, dari 2003 hingga 2005, stadion juga sudah pernah direnovasi.

    Mampu menampung penonton sebanyak 45.416 orang, lengkungan ganda stadion kini dilengkapi dengan kanopi lebar yang mendukung integrasi stadion dengan sistem pendingin baru.

    2 dari 5 halaman

    Bagaimana menuju ke sana?

    Stadion ini dilayani oleh Sport City Station di Doha Metro Gold Line. Terletak di jantung Aspire Zone – pusat keunggulan olahraga Qatar yang merupakan fondasi Asian Games 2006, kawasan ini memang dirancang untuk mendorong partisipasi dalam olahraga.

    Rumah sakit kedokteran olahraga Aspetar, Aspire Dome (aula olahraga serbaguna dalam ruangan terbesar di dunia), Hamad Aquatics Centre, dan Aspire Park semuanya merupakan bagian dari Aspire Zone.

    Selain itu, stadion ini hanya sepelemparan batu dari The Torch Doha Hotel dan Villagio Mall.

    3 dari 5 halaman

    Pertandingan yang Digelar

    21 November Grup B: Inggris vs Iran

    23 November Grup E: Jerman vs Jepang

    25 November Grup A: Belanda vs Ekuador

    27 November Grup F: Kroasia vs Kanada

    29 November Grup A: Ekuador vs Senegal

    1 Desember Grup E: Jepang vs Spanyol

    3 Desember Babak 16 besar: 1A vs 2B

    17 Desember Perebutan peringkat ketiga

    Sumber: FIFA

    4 dari 5 halaman

    Pembagian Grup Piala Dunia

    Piala Dunia 2022 - Hasil Undian Piala Dunia 2022 (Bola.com/Adreanus Titus)

    5 dari 5 halaman

    Saksikan Semarak Piala Dunia 2022 di Emtek Group

    SCM (Surya Citra Media Tbk.) selaku holding perusahaan di bawah Emtek Group yang memegang hak siar Piala Dunia 2022 di Indonesia bakal memanjakan pecinta bola Tanah Air dengan berbagai tayangan seru selama perhelatan ajang empat tahunan tersebut di Qatar. Berbagai program sudah disiapkan yang pastinya seru nih.

    Seperti diketahui, Piala Dunia 2022 akan tayang di berbagai platform milik Emtek Grup. Untuk televisi free to air, Piala Dunia 2022 bisa disaksikan di SCTV, Indosiar, dan Moji. Kemudian ada juga TV terestrial digital Mentari TV.

    Tayanan Piala Dunia juga bisa disaksikan lewat saluran khusus olahraga Champions TV yang bisa disaksikan pada layanan TV satelit berlangganan Nex Parabola, hingga layanan OTT (Over The Top) Vidio.

    Piala Dunia 2022 akan dimulai 21 November 2022. Rangkaian Piala Dunia 2022 di Emtek Group sudah dimulai sejak pengundian fase grup pada 1 April 2022 di Doha, Qatar.

    Video Populer

    Foto Populer