Sukses


    VIDEO: Profil Timnas Argentina di Piala Dunia 2022

    Bola.com, Jakarta Piala Dunia 2022 adalah seri ke-18 bagi La Abiceleste di Piala Dunia. Timnas Argentina pernah menjadi juara Piala Dunia pada edisi 1978 dan 1986. Saat ini menempatkan Argentina di posisi 3 di ranking FIFA.

    Jika bicara soal Argentina, ada satu nama yang selalu diingat. Ya, Lionel Messi. Mungkin ini akan menjadi Piala Dunia terakhir Messi. Peraih 7 kali Ballon D Or ini, menjadi langganan Timnas Argentina dalam beberapa tahun terakhir. Prestasi terbaiknya di Piala Dunia adalah membawa Argentina jadi finalis pada 2014. Bersama La Abiceleste, ia sudah mencetak 86 gol dari 162 penampilan.

    Lionel Scaloni yang ditunjuk sebagai pelatih, telah menyumbang piala Copa America 2021. Sejauh ini sudah mencatatkan 31 kemenangan, 12 kali hasil imbang dan 4 kekalahan dari 47 pertandingan. Catatan yang cukup bagus.

    Pada Piala Dunia 2022, Timnas Argentina tergabung dalam Grup C bersama, Arab Saudi, Polandia, dan Mexico. Beragam persiapan dilakukan masing-masing negara untuk menghadapi piala dunia. Simak sejarah dan mengenal lebih jauh Timnas Argentina lewat video berikut.

    (Video ini diedit oleh Idwin Maulana Mahasiswa Universitas Padjadjaran)

    Video Populer

    Foto Populer