Sukses


    Cody Gakpo Cetak Sejarah di Piala Dunia 2022: Banjir Rekor, Samai Gol Johan Cruyff

    Bola.com, Al Khor - Cody Gakpo mencetak sejarah! Ia mencetak banyak rekor setelah turut mengantarkan Belanda lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

    Gakpo mencetak gol pembuka dalam laga terakhir Grup A melawan Qatar di Al Bayt Stadium, Selasa (29/11/2022) malam. Gol kedua dicetak oleh Frenkie de Jong.

    Kemenangan itu membawa Belanda finish dengan tujuh poin, diikuti Senegal dengan enam poin.

    Rekor apa saja yang dicetak Gakpo setelah mengantarkan Belanda ke fase knock out Piala Dunia 2022?

    2 dari 5 halaman

    Daftar Rekor Cody Gakpo

    Cody Gakpo kini telah mencetak gol Piala Dunia untuk Belanda, sebanyak Johan Cruyff (3).

    Gakpo bersama Kylian Mbappe dan Enner Valencia sama-sama mencetak tiga gol. Gakpo dan Mbappe berpeluang untuk menambah lagi. 

    Cody Gakpo memiliki tiga tembakan tepat sasaran di Piala Dunia 2022.

    Gol Gakpo di Piala Dunia 2022 lengkap, sundulan melawan Senegal, kaki kiri melawan Ekuador, dan kaki kanan melawan Qatar.

    Cody Gakpo adalah pemain pertama dalam sejarah Belanda yang mencetak gol dalam tiga pertandingan pertama mereka di Piala Dunia.

     

    Sumber: Squawka

    3 dari 5 halaman

    Susunan Pemain Belanda Vs Qatar

    • Belanda (3-4-1-2): Noppert; Ake, van Dijk, Timber; Blind, De Jong, De Roon, Dumfries; Klaassen; Gakpo, Depay
    • Pelatih: Louis van Gaal
    • Qatar (5-3-2): Barsham; Ahmed, Hassan, Khoukhi, Correia, Mohamad; Hatem, Madibo, Al-Heidos; Afif, Abdulla
    • Pelatih: Felix Sanchez

     

    4 dari 5 halaman

    Statistik Pertandingan

    Belanda - Qatar

    Skor: 2-0

    Total Shots: 13-5

    Shots on Target: 4-3

    Posession: 62%-38%

    Fouls: 19-9

    Offside: 5-0

    5 dari 5 halaman

    Laporan Langsung dari Qatar

    <p>Liputan Langsung Bola.com Pesta Bola 2022 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Nikmati sajian liputan eksklusif Piala Dunia 2022 Bola.com langsung dari Qatar. Yuk merapat, klik tautan ini.

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia 2022 Qatar menayangkan seluruh pertandingan mulai penyisihan hingga final di berbagai flatform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang dunia di SCTV, Indosiar, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Detail jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming klik tautan ini. Jangan sampai terlewat!

    Jangan sampai terlewat update klasemen dan hasil pertandingan Piala Dunia 2022. Info detailnya klik tautan ini.

     

    Video Populer

    Foto Populer