Sukses


    Mengenal Andalan Timnas Italia U-20 di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia: Tommaso Baldanzi, Belia tapi Sudah Bersinar di Serie A

    Bola.com, Jakarta - Indonesia sebagai tuan rumah, dipastikan jadi saksi banyaknya bakat sepak bola muda yang mentas di Piala Dunia U-20 2023.

    Salah satunya gelandang serang berusia 19 tahun milik Timnas Italia U-20, Tommaso Baldanzi. Ya meski usianya masih sangat muda, pemain kelahiran Poggibonsi ini sudah punya rekam jejak panjang di ajang Serie A 2022/2023.

    Mengutip situs Transfermarkt, sosok Tommaso Baldanzi sudah bermain sebanyak 16 kali di Serie A musim ini bersama klubnya, Empoli.

    Berposisi sebagai gelandang serang, Tommaso Baldanzi turut menyumbangkan empat gol. Salah satu golnya bahkan membuat Empoli mengalahkan tim kuat Inter Milan dengan skor 1-0 pada 23 Januari 2023 lalu.

    Permainan Baldanzi tentu sangat ditunggu di ajang Piala Dunia U-20 2023. Apalagi Timnas Italia sendiri sedang haus akan gelar usai absen pada Piala Dunia 2022 Qatar. 

     

    2 dari 3 halaman

    Sosok Penting

    Sosok Tommaso Baldanzi bakal sangat penting untuk permainan Timnas Italia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.

    Pasalnya sang allenatore akan memainkan formasi 4-3-1-2. Dengan formasi tersebut, Baldanzi bakal memainkan peran sebagai trequartista.

    Tidak heran ia disebut media Italia merupakan titisan pemain Nomor 10 milik Italia seperti Roberto Baggio, Francesco Totti, dan Alessandro Del Piero. 

    Artinya Baldanzi akan bermain di belakang dua striker. Tidak heran pelatih Timnas Italia U-20, Carmine Nunziata bakal sangat mengandalkannya.

    3 dari 3 halaman

    Dibidik Juventus

    Tidak heran media Italia seperti La Gazzette dello Sport mulai mengaitkan Baldanzi bakal gabung tim papan atas Serie A.

    Juventus diyakini salah satu tim yang berminat dengan bakat Baldanzi. Empoli sendiri bak surga untuk pemain muda Italia.

    Karena bukan cuma Baldanzi, rekan settimnya di Empoli, Jacopo Fazzini diyakini juga akan bersinar di Piala Dunia U-20 2023.

    Video Populer

    Foto Populer