Sukses


    Penampakan Rumput Lapangan JIS yang Mulai Dipasang, Segera Siap untuk Piala Dunia U-17 2023

    Bola.com, Jakarta - Rumput lapangan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, mulai dipasang untuk menyelenggarakan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia pada 10 November-2 Desember 2023.

    Lapangan JIS memakai rumput dari Universitas Pelita Harapan (UPH), Kabupaten Tangerang. Pemindahan rumput telah mencapai 37-40 persen.

    Renovasi JIS, termasuk rumput dan fasilitas yang lainnya, ditargetkan rampung pada akhir Oktober 2023 alias satu pekan lebih sebelum Piala Dunia U-17 2023 dimulai.

    Sebelumnya, Ketua PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa pihaknya juga menyiapkan rumput dari lapangan training ground Dewa United untuk JIS jika rumput dari UPH dirasa kurang.

    ==

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Rumput Tambahan

    "Untuk persiapan JIS, saya mendapatkan laporan bahwa rumput UPH sudah mulai dipasang," ujar Erick Thohir pada 10 Oktober 2023.

    "Kami juga menunggu rumput tambahan bila diperlukan. Ada rumput tambahan dari Dewa United," ucap pria yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI tersebut.

    Selain renovasi rumput, Jakarta International Stadium juga akan dibangun jembatan penyeberangan orang (JPO) yang menghubungkan dengan kawasan Ancol. Selain itu, akses stadion juga bakal ditambah.

    3 dari 5 halaman

    Tuan Rumah 2 Grup

    "Saya sudah cek, bagus untuk akses hingga jembatan penyeberangan dan lain-lain," imbuh Erick Thohir.

    JIS bakal menjadi tuan rumah dua grup Piala Dunia U-17 2023, dua pertandingan 16 besar, dan dua partai perempat final.

    JIS akan menyelenggarakan Grup C Piala Dunia U-17 2023 yang terdiri dari Timnas Brasil U-17, Timnas Iran U-17, Timnas Kaledonia Baru U-17, dan Timnas Inggris U-17.

    4 dari 5 halaman

    3 Stadion Lainnya

    Selain itu, JIS juga bakal menjadi venue untuk Grup E Piala Dunia U-17 2023 yang dihuni Timnas Prancis U-17, Timnas Prancis U-17, Timnas Korea Selatan U-17, dan Timnas Amerika Serikat U-17.

    Selain JIS, Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Stadion Manahan, Solo, dan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

    5 dari 5 halaman

    Piala Dunia U-17 2023 di Emtek Group

    <p>Piala Dunia U-17 - ilustrasi Piala Dunia U-17 2023 Indonesia (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

     

    EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Piala Dunia U-17 2023 menayangkan pertandingan-pertandingan penyisihan hingga final di berbagai platform. Sobat Bola.com bisa menyaksikan aksi bintang-bintang muda kelas dunia di Indosiar, SCTV, Vidio, Moji TV, Champion TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Nikmati juga berita-berita eksklusif Piala Dunia U-17 di Bola.com, dengan mengklik tautan ini.  

    Video Populer

    Foto Populer