Sukses


Marc Marquez: Ducati Bakal Beri Kejutan Besar

Bola.com, Madrid - Pebalap Honda, Marc Marquez, menyebut Ducati sebagai ancaman besar pada balapan MotoGP 2016. Tim asal Italia tersebut diprediksi bakal punya kemampuan memenangi balapan sejak seri pertama.

Pernyataan Marquez tersebut bukan tanpa dasar. Perubahan sejumlah aturan pada musim 2016, terutama penggunaan sistem elektronika baru ECU Magneti Marelli dan ban Michelin, dianggap menguntungkan Ducati.

Tim yang mengandalkan Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso tersebut telah menggunakan ECU tersebut pada musim lalu sehingga lebih mudah menyesuaikan diri. Di sisi lain, Honda dan Yamaha harus berjuang keras untuk beradaptasi dengan sistem baru itu.

“Saya tahu balapan balapan bakal sulit sejak seri pertama. Ducati bakal mengawali musim 2016 dengan sangat baik,” kata Marquez, pada event promosi di Sirkuit Castelloli, Spanyol, seperti dilansir Motorsport, Sabtu (16/1/2016).

“Mereka (Ducati) telah menggunakan elektronika ini (Magneti Marelli). Di Jerez mereka sangat kuat. Mereka bakal memberikan kejutan dan memenangi balapan,” imbuh pebalap berjuluk Baby Alien itu.

Dalam dua kali tes di Valencia dan Jerez pada tahun lalu, Marquez memang masih kesulitan beradaptasi dengan sistem elektronika baru dan ban Michelin. Imbasnya, pria Spanyol itu jatuh empat kali dalam dua sesi uji coba tersebut. Hal itu jelas bukan sinyal baik untuk pemegang dua gelar juara dunia MotoGP tersebut.

Dalam delapan musim terakhir, gelar juara dunia MotoGP dikuasai Honda dan Yamaha. Honda merengkuh tiga gelar, sedangkan Yamaha sangat dominan dengan lima titel. Ducati kali terakhir mampu juara pada 2007. Gelar juara dunia untuk Ducati tersebut dipersembahkan oleh pebalap Australia, Casey Stoner

Video Populer

Foto Populer