Sukses


Rip Curl Cari Peselancar Muda Berbakat di Indonesia

Bola.com, Bali - Perusahaan asal Australia, Rip Curl, kembali menggelar ajang GromSearch. Ajang ini bertujuan untuk mendidik dan merekrut para peselancar muda Indonesia untuk menjadi bintang masa depan.

Perhelatan tahun ini merupakan edisi ke-14 yang diselenggarakan Rip Curl. GromSearch hanya akan melibatkan surfer dengan kategori usia U-16, U-14, U-12, dan U-10.

Rip Curl rencananya akan melangsungkan GromSearch dalam tiga seri di lokasi yang berbeda. Seri pertama akan digelar di Air Guling/Kuta, Lombok, yang berlangsung 22-23 April 2017.

Cimaja, Jawa Barat, akan menjadi tempat penyelenggaraan seri kedua yang berlangsung pada 13-14 Mei 2017. Sedangkan Cangu, Bali, akan menjadi venue seri ketiga pada 23-24 September 2017.

Para surfer muda yang terlibat akan menerima poin pada setiap serinya. Lalu nilai tersebut akan diperhitungkan menggunakan sistem penilaian GromSearch nasional sehingga memudahkan mereka untuk bisa membandingkan nilai tersebut dengan peselancar lain yang seusia dengan mereka di seluruh Asia Tenggara.

Peserta yang memiliki nilai tertinggi di peringkat nasional bisa masuk ke dalam seri terakhir, yaitu final nasional Rip Curl GromSearch, yang rencananya bakal digelar pada 21 dan 22 Oktober 2017. Namun, pihak panitia belum bisa memastikan di mana final nasional ini akan berlangsung.

Para pemenang dari final nasional Indonesia nantinya akan diterbangkan ke final internasional di mana mereka akan menghadapi peselancar muda dari seluruh dunia. Jika berhasil menjadi yang terbaik, mereka berpeluang mendapatkan sponsor dan menjalankan karier sebagai surfer profesional.

"Kami sangat senang bisa kembali menggelar ajang GromSearch di Indonesia di tiga tempat premium, yaitu Lombok, Jawa dan Bali, serta memberikan kesempatan kepada anak-anak di semua umur untuk bisa berkompetisi bersama dengan suasana yang ramah dan menyenangkan," ujar James Hendy, Marketing Manager Rip Curl Asia, seperti dalam rilis yang diterima Bola.com, Rabu (1/3/2017).

"GromSearch telah menjadi landasan awal bagi para peselancar berbakat di Indonesia selama 14 tahun terakhir dan kami tidak sabar untuk menemukan bakat baru pada tahun ini," tambahnya.

Video Populer

Foto Populer