Sukses


Raih Rp 200 Miliar dari Sponsor Asian Para Games, Inapgoc Ucapkan Terima Kasih

Bola.com, Jakarta - Inapgoc memberikan apresiasi kepada sponsor Asian Para Games 2018 melalui acara malam penghargaan sponsor yang digelar pada Selasa (30/10/2018) malam di Hotel Fairmont, Jakarta.

Dalam kesempatan itu, Ketua Inapgoc, Raja Sapta Oktohari mengucapkan terima kasih kepada sponsor yang terlibat dalam multievent empat tahunan itu.

Asian Para Games 2018 disokong 50 sponsor, mulai sponsor utama hingga pendamping. Dari sponsor, Inapgoc mampu meraih Rp 200 miliar untuk perhelatan Asian Para Games.

"Ada 50 sponsor dengan angka mencapai Rp 200 miliar. Itu hal yang sangat luar biasa, untuk itu kami sangat berterima kasih kepada para sponsor sehingga ajang ini berjalan lancar dari awal hingga akhir," kata Raja Sapta dalam sesi sambutan.

Inapgoc juga mengklaim Asian Para Games 2018 merupakan ajang olahraga disabilitas terbaik di dunia. 

Senada, pemerintah Indonesia juga memberi apresiasi kepada sponsor yang terlibat dan membuktikan bahwa Indonesia mampu menggelar ajang olahraga besar.

"Dari Asian Games hingga Asian Para Games, ada satu hal yang penting, yakni kepercayaan dari kalangan pengusaha kepada penyelenggara ajang olahraga di Indonesia. Ini sangat bagus untuk olahraga Indonesia dan kedepan Indonesia akan lebih bersemangat untuk menjadi tuan rumah event-event besar," kata Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Gatot S. Dewa Broto.

Indonesia tak hanya sukses menjadi tuan rumah Asian Para Games 2018. Kontingen Merah Putih berhasil melampaui target dan meraih peringkat kelima dengan torehan 37 medali emas, 47 perak, dan 51 perunggu.

 

 

Video Populer

Foto Populer