Sukses


Jadwal Semifinal Piala Sudirman 2019: China Vs Thailand

Bola.com, Nanning - Tim bulutangkis China akan berjibaku melawan Thailand pada semifinal Piala Sudirman 2019 di Nanning, China, Sabtu (25/5/2019). Di atas kertas, China lebih difavoritkan melenggang ke babak final. 

China berstatus unggulan pertama pada turnamen yang digelar setiap dua tahun ini. Selain menjadi negara tersukses di Piala Sudirman, Tim Negeri Tirai Bambu juga punya materi pemain mumpuni. 

Secara kualitas pemain, China jelas jauh di atas Thailand. Mereka punya ganda campuran nomor satu dunia, Zhang Siwei/Huang Yaqiong, hingga pebutangkis papan atas lain seperti Chen Long, Li Junhui/Liu Yuchen, Chen Yufei, hingga Chen Qinchen/Jia Yifan. 

Namun, China juga tak bisa meremehkan Thailand. Tim Negeri Gajah Putih itu membuktikan kekuatannya dengan mendepak Korea Selatan pada babak perempat final. 

Materi pemain Thailand juga tak bisa diremehkan. Mereka punya tunggal putri tangguh Ratchanok Intanon, serta tunggal putra Kantaphon Wangcharoen. 

Thailand juga bisa berharap banyak pada ganda campuran yang tangguh, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai. Mereka punya mencuri poin dari China. 

Pertandingan semifinal Piala Sudirman 2019 antara China versus Thailand akan berlangsung pada Sabtu, mulai pukul 10.00 WIB dan dapat disaksikan di TVRI.  

Video Populer

Foto Populer