Sukses


6 Menu Masakan Lebaran Aneka Olahan Ikan Salem, Selera Keluarga

Bola.com, Jakarta - Lebaran menjadi momen sukacita bagi umat Muslim di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Di Indonesia, budaya berkumpul dan makan bersama keluarga menjadi hal yang tidak boleh terlewatkan saat perayaan Lebaran.

Ada banyak jenis masakan yang dapat kamu hidangkan untuk keluarga dalam momen Lebaran, satu di antaranya aneka olahan ikan salem yang memiliki beragam cita rasa.

Tidak hanya lezat, ikan salem menyehatkan karena mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti protein dan lemak.

Secara umum, ikan salem berbentuk kecil. Ikan salem dijual dalam keadaan segar di berbagai pusat perbelanjaan, namun ada juga yang dijual dalam keadaan sudah diasinkan.

Ada beberapa jenis masakan yang dapat kamu buat menggunakan ikan salem dan dijamin membuat seluruh keluarga ingin menyantapnya di hari Lebaran, seperti ikan salem cabai hijau dan ikan salem saus sarden.

Cara membuatnya terbilang tidak terlalu sulit. Kamu juga dapat mengkreasikan aneka jenis masakan ikan salem dengan kreativitas memasakmu sehingga rasa dan tampilannya lebih menggoda.

Berikut enam menu masakan Lebaran aneka olahan ikan salem, selera keluarga, seperti disadur dari Brilio, Selasa (11/5/2021).

2 dari 4 halaman

Menu Masakan Lebaran Aneka Olahan Ikan Salem

1. Ikan Salem Cabi Hijau

Bahan:

  • 1 ekor ikan salem
  • 1 tomat hijau
  • 6 cabai hijau
  • 5 cabai rawit
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • Seruas jahe dan laos, geprek
  • 2 lembar daun jeruk dan salam
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sdm kecap manis dan saus tiram
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt garam dan gula

Cara Membuat:

1. Bersihkan ikan, potong dan goreng.

2. Potong bawang, cabai, tomat, daun bawang kecil-kecil.

3. Tumis bawang, masukkan daun jeruk, salam, jahe, dan laos. Aduk rata, masukkan ikan dan cabai aduk rata, beri air, kecap, dan saus tiram.

4. Diamkan sampai air sedikit menyusut.

5. Masukkan tomat, garam, gula, dan merica, aduk rata. Koreksi rasa, angkat, dan hidangkan.

 

2. Ikan Salem Suwir Pedas

Bahan:

  • 6 ekor ikan salem (goreng sebentar, tiriskan minyak, tunggu agak dingin dan suwir-suwir. Buang duri dan bagian tengah yang pahit)
  • 2 siung bawang putih (iris tipis)
  • 1 siung bawang merah (iris tipis)
  • 2 buah cabai merah keriting (iris tipis)
  • 5 buah cabai rawit merah (iris tipis)
  • 1 buah tomat potong kotak-kotak kecil
  • 5 buah daun melinjo (iris-iris)
  • 1 buah daun salam

Bahan Bumbu:

  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt gula pasir
  • Sejumput garam

Cara Membuat:

1. Panaskan minyak, tumis bawang-bawang sampai harum. Masukkan cabai-cabai dan daun salam.

2. Beri sedikit air, masukkan daun melinjo dan ikan yang sudah disuwir.

3. Beri bumbu-bumbu, aduk hingga merata dan air habis.

4. Terakhir, masukkan potongan tomat. Aduk-aduk sebentar. Angkat dan sajikan.

3 dari 4 halaman

Menu Masakan Lebaran Aneka Olahan Ikan Salem

3. Ikan Salem Saus Sarden

Bahan:

  • 500 gr ikan salem
  • Jeruk nipis
  • Daun bawang
  • Bawang bombai

Bumbu Halus:

  • Cabai merah, sesuai selera
  • Cabai rawit, sesuai selera
  • Bawang merah, sesuai selera
  • Bawang putih, sesuai selera
  • Tomat, sesuai selera

Cara Membuat:

1. Rebus semua bumbu halus.

2. Haluskan bumbu halus menggunakan air sisa rebusan.

3. Rebus ikan dan lumuri dengan garam dan jeruk nipis.

4. Tumis bawang bombai. Masukkan bumbu halus. Tambahkan gula dan garam. Masukkan ikan.

5. Masukkan daun bawang. Jangan terlalu sering diaduk agar ikan tidak hancur.

6. Siap disajikan

 

4. Pesmol Ikan Salem

Bahan:

  • 1/2 kg ikan salem, potong-potong
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah tomat, iris
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • Garam, gula, kaldu bubuk secukupnya
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng
  • Cabai rawit utuh

Bumbu Halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir Kemiri
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 ruas kunyit
  • 2 batang serai, ambil putihnya saja

Cara Membuat:

1. Cuci bersih ikan, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan di kulkas 30 menit, goreng, lalu sisihkan.

2. Panaskan minyak sisa goreng ikan, tumis bumbu halus, daun salam, dan daun jeruk hingga bumbu matang. Masukkan tomat, tumis hingga tomat layu.

3. Tambahkan sedikit air, garam, gula, kaldu bubuk, biarkan mendidih.

4. Masukkan ikan, cabai rawit utuh, masak hingga bumbu meresap. Tes rasa.

5. Terakhir, masukkan daun bawang biarkan sebentar. Angkat dan sajikan.

4 dari 4 halaman

Menu Masakan Lebaran Aneka Olahan Ikan Salem

5. Ikan Salem Pindang Asam Pedas

Bahan:

  • 1 keranjang pindang salem, goreng setengah matang
  • 5 buah belimbing wuluh, potong kasar
  • 500 ml santan
  • 3 sdm minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 buah cabai merah besar
  • 10 buah cabai rawit

Bumbu Tambahan:

  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • Sedikit kaldu jamur
  • Cabai rawit sesuai selera
  • 1 ruas lengkuas
  • 3 lembar daun jeruk

Cara Membuat:

1. Panaskan minyak pada wajan, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan lengkuas dan daun jeruk.

2. Masukkan santan, pindang, garam, gula, dan kaldu jamur. Masak hingga mendidih.

3. Masukkan cabai rawit dan belimbing wuluh. Masak hingga mendidih.

4. Terakhir koreksi rasa dan sajikan.

 

6. Ikan Salem Tumis Kemangi

Bahan:

  • 4 ekor ikan salem keranjang
  • 1 ikat kemangi
  • 50 gram kecambah
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdm kecap manis

Bumbu Iris:

  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 15 cabai rawit
  • 3 cabai merah keriting
  • 5 cabai ijo besar
  • 1 iris lengkuas
  • 2 lembar daun salam

Cara Membuat:

1. Siangi kemangi, sisihkan.

2. Belah ikan, kemudian bersihkan duri dan isi perutnya. Satu ekor ikan potong menjadi empat bagian, lalu goreng hingga permukaannya berkulit, sisihkan.

3. Tumis bawang merah dan putih hingga harum. Masukkan cabai, lengkuas, daun salam, dan kecambah.

4. Tambahkan 100 ml air serta masukkan garam, gula pasir, dan kecap manis.

5. Masukkan ikan yang sudah digoreng, masak hingga bumbu meresap.

6. Sesaat sebelum mematikan kompor, masukkan kemangi aduk rata, siap disajikan.

 

 

Disadur dari: Brilio.net (Penulis:Rizka Mifta. Published: 22/12/2020)

Yuk, baca artikel resep lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer