Sukses


7 Cara Menghilangkan Sakit Kepala tanpa Perlu Minum Obat

Bola.com, Jakarta - Sakit kepala merupakan satu di antara penyakit yang kerap dialami banyak orang. Ada berbagai macam pemicu sakit kepala, seperti telat makan, kurang tidur hingga stres.

BACA JUGA: Pengertian Bersuci Dari Kotoran Fisik Dan Spiritual

Hanya, sebagian besar orang beranggapan sakit kepala adalah penyakit yang tidak serius. Padahal, sakit kepala tidak bisa dianggap remeh.

Penyakit ini bisa mengganggu aktivitas sehari-hari dan berakibat sulit berkonsentrasi, dan dalam beberapa kasus, merupakan penanda penyakit lain.

Saat sakit kepala melanda, orang lebih memilih mengonsumsi obat-obatan yang dijual di pasaran dengan harga relatif murah. Padahal, obat-obatan tersebut bisa jadi memiliki efek samping lain pada tubuh.

Perlu diketahui, ada beberapa cara untuk menghilangkan sakit kepala tanpa perlu mengonsumsi obat.

Berikut ini cara menghilangkan sakit kepala tanpa perlu minum obat, dilansir dari Klikdokter, Rabu (23/6/2021).

2 dari 4 halaman

Cara Menghilangkan Sakit Kepala tanpa Perlu Minum Obat

Relaksasi

Meditasi dan olah napas seperti yoga dapat membantu melemaskan otot-otot tubuh yang tegang. Cari tempat sepi dengan tempat duduk yang nyaman di rumah, kantor atau lokasi lain sehingga Anda tidak akan terganggu oleh lingkungan sekitar.

Selanjutnya, perlahan-lahan ambil napas, teratur, ambil napas selama lima detik dan buang napas selama lima detik juga. Otot-otot Anda akan mulai melemas dan sakit kepala diharapkan juga dapat berkurang.

Selain itu, mandi menggunakan air hangat bisa menjadi satu di antara teknik relaksasi untuk mengurangi sakit kepala yang mengganggu.

Cukup istirahat

Banyak sekali gangguan kesehatan, termasuk sakit kepala, yang disebabkan oleh kurang tidur atau kurang istirahat. Cobalah untuk mengatur waktu tidur yang teratur setiap harinya.

Hindari mengonsumsi stimulan, seperti alkohol, kafein, nikotin, gula sebelum waktu tidur. Matikan televisi, komputer dan telepon genggam serta lampu kamar saat tidur.

3 dari 4 halaman

Cara Menghilangkan Sakit Kepala tanpa Perlu Minum Obat

Hindari makanan pemicu sakit kepala

Beberapa jenis makanan dan minuman dapat memicu timbulnya sakit kepala. Hindari makanan yang mengandung monosodium glutamate (MSG), makanan mengandung nitrat (seperti hotdog, sosis, peperoni) dan makanan yang mengandung tyramine (seperti pizza dan keju tertentu).

Selain itu, minuman beralkohol bisa memicu sakit kepala.

Penuhi kebutuhan cairan

Cukupi kebutuhan cairan harian Anda agar terhindar dari sakit kepala. Satu di antara penyebab sakit kepala ialah kondisi kekurangan cairan atau dehidrasi. Konsumsilah air minimal delapan gelas atau dua liter per harinya.

4 dari 4 halaman

Cara Menghilangkan Sakit Kepala tanpa Perlu Minum Obat

Aromaterapi

Beberapa jenis aromaterapi ada yang bisa membantu mengurangi rasa sakit kepala dan merelaksasi tubuh, seperti lavender, ekstrak peppermint, dan eucalyptus.

Terapi pijat

Selain menjadi satu di antara terapi favorit bagi masyarakat Indonesia saat mengalami kelelahan, pijat bisa membantu mengatasi sakit kepala.

Terkadang, sakit kepala bisa disebabkan oleh ketegangan otot tubuh bagian atas. Pijat bisa membantu mengurangi rasa nyeri dan melemaskan otot-otot yang kaku penyebab sakit kepala tersebut.

Kompres hangat atau dingin

Jika Anda mengalami sakit kepala yang disebabkan oleh ketegangan otot, kompres hangat atau dingin dapat membantu mengurangi keluhan.

Apabila Anda mengalami migrain, cobalah mengaplikasikan kompres dingin di dahi Anda selama tidak lebih dari 15 menit. Sedangkan jika Anda mengalami tension type headache, cobalah untuk memberikan kompres hangat di daerah leher atau belakang kepala.

 

Sumber: Klikdokter.com

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer