VIDEO: Saksikan Keseruan Olimpiade Tokyo di Indosiar Mulai 22 Juli 2021

VIDEO: Saksikan Keseruan Olimpiade Tokyo di Indosiar Mulai 22 Juli 2021

- Olimpiade Tokyo 2020 akan segera dimulai dalam beberapa hari lagi. Jangan sampai terlewat keseruannya! Oleh karena itu, saksikan ajang multi-cabang olahraga terbesar di dunia tersebut di Indosiar. Selain itu, kalian bisa menyaksikannya juga di O Channel dan Vidio.

Indosiar akan menayangkan secara langsung Olimpiade Tokyo 2020 mulai pada Kamis, (22/7/2021). Dukungan terhadap atlet-atlet Indonesia yang berjuang tentu diperlukan. Tak hanya itu, tayangan-tayangan dari cabang olahraga lainnya, yang tak diikuti Tim Indonesia, juga tidak kalah seru. Bersiaplah menjadi saksi perhelatan olah raga terbesar dunia!

Penayangan Olimpiade Tokyo 2020, yang hak siarnya dimiliki Grup Emtek (Indosiar, O Channel, dan Vidio), akan berlangsung sampai 8 Agustus 2021. Seperti diketahui, Olimpiade kali ini resmi akan dimulai 23 Juli dan akan berakhir pada 8 Agustus 2021.

Terdapat dua cabang olahraga yang akan dimulai lebih dulu, atau sebelum hari acara upacara pembukaan (23 Agustus 2021). Cabor itu adalah softball dan sepak bola.

Sementara itu, Total terdapat 28+1 atlet Indonesia yang akan tampil di Olimpiade Tokyo 2020. Sebanyak 11 atlet tampil di cabang olahraga bulutangkis; 5 atlet di angkat besi; 4 atlet di panahan; dua atlet di atletik, dayung, dan renang; 1 atlet di menembak; serta 1+1 di selancar.

Jadi, jangan lewatkan tayangan Olimpiade Tokyo 2020, sekaligus memberi dukungan terhadap atlet-atlet Indonesia yang berjuang dari rumah. Saksikan di Indosiar mulai 22 Juli 2021! Kalian bisa menyaksikannya juga di O Channel dan Vidio.

Ringkasan

Oleh Okie Prabhowo pada 19 July 2021, 19:33 WIB

Video Terkait

Spotlights