Sukses


Mumpung Ada Promo 8.8 Home Electronic Mega Sale, Ini 4 Elektronik yang Perlu Kamu Beli Saat Pindah Rumah Baru

Bola.com, Jakarta Saat pindah hunian, kita pasti ingin membeli perabotan rumah yang baru. Apalagi bagi kamu yang baru menjalani kehidupan baru. Salah satu perabotan yang perlu kamu miliki adalah peralatan elektronik. Berikut barang elektronik yang patut kamu beli saat pindah rumah.

Televisi

Perabotan yang perlu kamu beli pertama kali adalah televisi. Pasalnya, televisi adalah cara salah satu hiburan di rumah.Kamu bisa taruh televisi di kamar atau di ruang tamu. Untuk ukuran, kamu bisa sesuaikan dengan ruangan yang akan kamu gunakan.

Mesin Cuci

Setelah televisi, kamu bisa membeli mesin cuci untuk membersihkan semua pakaian kamu dan pasangan. Sekali pencet, mesin cuci sudah bekerja sebagai mana mestinya, tak perlu takut aktivitas kamu yang lain jadi terganggu.

AC dan Kipas Angin

Untuk mendapatkan kenyamanan dan kenikmatan tinggal di rumah sendiri, AC atau kipas angin menjadi barang yang penting sekali untuk dimiliki.

Kamu tentu tidak ingin kepanasan di dalam kamar bukan? Kalau beli AC, pilih ukuran PK atau pendinginnya sesuai dengan luas ruangan kamu, untuk kamar tidur sepertinya sudah cukup dengan 1/2 pk.

Kulkas

Barang yang satu ini penting sekali, tak hanya bisa membuat minuman biasa menjadi dingin dan menyegarkan, kulkas juga menjadi tempat yang tepat untuk menyimpan makanan dan bahan-bahan untuk masakan kamu. Kalau tidak ada kulkas, daging dan ikan yang baru kamu beli di pasar bisa basi kan.

Nah, mumpun ada promo dari JD.ID kamu bisa berkesempatan dalam promo “8.8 Home Electronic Mega Sale”. Di sana, berbagai promo dan diskon yang bisa kamu beli untuk kebutuhan elektronik rumah tangga.

Selain itu, kamu bisa ikutan dalam rangkaian kampanye 8.8 Home Electronic Mega Sale berlangsung pada periode tanggal 1-8 Agustus 2021. Mulai dari Road to 8.8 Home Electronic Mega Sale pada periode tanggal 1-5 Agustus 2021 dan Big day of 8.8 Home Electronic Mega Sale pada periode tanggal 6-8 Agustus 2021.

Kamu bisa mendapatkan produk elektronik dari berbagai merek. Mulai dari Samsung, Philips, LG, Sharp, Sanken, Sekai, Daikin, Modena, Cosmos, AQUA, Yong Ma, Kirin, Hisense, Coocaa, Midea, Gea, Getra dan RSA. Sementara untuk Luxury Brand tersedia Blueair, Karcher, Remington, Dyson, Bosch dan Kitchenaid.

Tertarik? Catat tanggal promonya ya!

(*)

Video Populer

Foto Populer