Sukses


10 Cara Sehat Menjalankan Puasa Ramadan untuk Ibu Hamil

Bola.com, Jakarta - Saat wanita sedang mengalami kehamilan dan dituntut untuk mendirikan puasa di bulan Ramadan, pasti banyak pertanyaan yang muncul di kepala mereka, satu di antaranya apakah ibu hamil boleh berpuasa?

Hal tersebut wajar karena wanita hamil membutuhkan asupan makanan yang lebih agar janin selalu sehat.

Menjalankan ibadah puasa bagi ibu hamil memang menjadi tantangan tersendiri. Namun, bukan berarti Anda tidak boleh menunaikannya sama sekali.

Selama Anda memiliki kondisi fisik yang ideal, asupan gizi yang tercukupi, dan memiliki gaya hidup yang baik, melakukan ibadah puasa tidak akan berpengaruh secara signifikan untuk janin.

Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar ibadah puasa di bulan Ramadan tetap lancar dan janin yang Anda kandung tetap terjaga kesehatannya.

Berikut 10 cara sehat menjalankan puasa Ramadan untuk ibu hamil, seperti disadur dari Klikdokter, Rabu (30/3/2022).

2 dari 4 halaman

Cara Sehat Menjalankan Puasa Ramadan untuk Ibu Hamil

1. Jangan Melewatkan Sahur 

Sama seperti sarapan, sahur merupakan waktu makan yang paling penting, khususnya saat puasa.

Selain sebagai sumber tenaga utama menjalani hari saat puasa, sahur juga menjadi waktu untuk memberi asupan dengan nutrisi untuk janin.

2. Berbuka Puasa dan Makan Malam

Ketika azan magrib berkumandang, disarankan untuk segera membatalkan puasa. Hal ini karena selama kurang lebih 14 jam tubuh tidak mendapatkan asupan apa pun.

Berbukalah dengan makanan yang bergizi lengkap. Kemudian, usahakan untuk makan malam sekitar pukul 21.00 agar kebutuhan gizi kehamilan tetap terpenuhi.

3. Lengkapi Kebutuhan Gizi  

Ingat, kecukupan gizi adalah kunci menjaga kehamilan agar tetap sehat. Nutrisi tersebut adalah karbohidrat, protein, lemak baik (seperti omega-3 dan omega-6), serat, mineral (khususnya zat besi, kalsium, zink, asam folat), dan vitamin.

Protein bisa didapat dari ayam, daging, ikan, telur, susu, tahu, tempe. Lemak baik bisa didapat dari ikan, kacang-kacangan, atau telur.

Ada pun serat, mineral dan vitamin bersumber dari sayur dan buah. Mengingat pentingnya kebutuhan gizi tersebut, pastikan seluruhnya lengkap pada makanan Anda.

3 dari 4 halaman

Cara Sehat Menjalankan Puasa Ramadan untuk Ibu Hamil

4. Konsumsi Karbohidrat Kompleks

Berbeda dari karbohidrat sederhana (nasi, roti, atau pasta), karbohidrat kompleks mengandung serat sehingga mampu menahan kenyang lebih lama.

Maka itu, pilih menu yang mengandung sumber karbohidrat kompleks seperti gandum, roti gandum, nasi merah, atau oatmeal.

5. Vitamin, Suplemen, dan Susu Hamil 

Sebenarnya multivitamin, suplemen, atau susu formula untuk hamil merupakan nutrisi penambah makanan. Kalau kebutuhan gizi harian Anda sudah tercukupi dari makanan, nutrisi penambah tersebut tidak perlu dikonsumsi lagi.

Namun, sering kali kebutuhan gizi pada wanita hamil tidak terpenuhi hanya dari makanan. Di sinilah pentingnya multivitamin, suplemen, atau susu hamil supaya janin tetap terpenuhi kebutuhannya.

6. Cukupi Kebutuhan Cairan

Kebutuhan cairan harian ibu hamil lebih banyak dibandingkan orang dewasa pada umumnya. Kalau orang dewasa biasanya minum sekitar dua liter atau delapan gelas dalam sehari, ibu hamil membutuhkan kurang lebih 2,3 liter atau 10 gelas.

Agar jumlah ini tetap terpenuhi, Anda bisa memenuhi kebutuhan cairan dengan minum lima gelas masing-masing saat sahur dan berbuka.

Cairan sangat penting untuk ibu hamil karena air ketuban dan air susu membutuhkan asupan cairan.

4 dari 4 halaman

Cara Sehat Menjalankan Puasa Ramadan untuk Ibu Hamil

7. Cukup Istirahat 

Bagi Anda ibu hamil yang berpuasa, apalagi sekaligus bekerja, jangan lupakan pentingnya istirahat bagi kesehatan kandungan.

Tidurlah 6-8 jam sehari dan kurangi aktivitas jika Anda masih bekerja. Saat merasa lelah, segeralah ambil waktu untuk beristirahat.

8. Berpikir Positif

Cara sehat menjalankan puasa untuk ibu hamil selanjutnya adalah selalu berpikir positif. Selain menenangkan, terbiasa berpikir positif juga menghindari Anda dari stres.

Saat stres, Anda akan menghasilkan hormon stres, yaitu kortisol, yang pada akhirnya dapat memengaruhi janin.

9. Perhatikan Tanda Bahaya 

Tips berpuasa saat hamil berikutnya adalah selalu memperhatikan kondisi diri. Lebih baik hentikan puasa dan secepatnya konsultasikan ke dokter jika Anda mengalami tanda bahaya berikut:

  • Sangat lemas, pusing, pandangan kabur.
  • Mual, muntah.
  • Kram perut yang sangat nyeri.
  • Gerak janin berkurang.
  • Berat badan malah menurun.

10. Konsultasikan dengan Dokter

Ada baiknya sebelum berencana puasa, konsultasikan dulu ke dokter kandungan Anda. Bagaimanapun, dokter yang mengetahui dan menilai kondisi kesehatan Anda serta janin jika berpuasa.

Meski menantang, puasa tetap boleh dilakukan oleh ibu hamil. Namun, lakukan tips puasa untuk ibu hamil di atas agar kandungan tetap terjaga.

 

Sumber: Klikdokter.com (Published: 3/5/2020)

Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer