Sukses


Klasemen Medali SEA Games 2021, Jumat 13 Mei 2022: Indonesia Sudah 5 Emas, Stabil di Posisi Ketiga

Bola.com, Hanoi - Perolehan medali Indonesia di SEA Games 2021 terus mengalir. Hingga Jumat (13/5/2022) pukul 13.00 WIB, Indonesia sudah mengemas 5 emas, 8 perak, dan 2 perunggu dan tetap berada di peringkat ketiga, di bawah tuan rumah Vietnam dan Malaysia.

Pada Jumat (13/5/2022) pagi hingga siang, Indonesia menambah dua medali emas SEA Games 2021 yang datang dari cabang olahraga rowing, masing-masing dari nomor Men's Lightweight Coxless Four dan Men's Lightweight Quadruple Sculls.

Dari nomor Men's Lightweight Coxless Four, tim Indonesia yang terdiri dari Denri M Al Ghiffari, Ferdiansyah, Ali Buton, dan Mahendra Yanto, berhasil mencatatkan waktu 6 menit 47,729 detik. Kuartet Indonesia itu mengalahkan Vietnam, Filipina, Thailand, dan Myanmar.

Sementara dari nomor Men's Lightweight Quadruple Sculls, tim Indonesia yang diperkuat Ardi Isadi, Ihram, Kakan Kusmana, dan Ali Mardiansyah mencatatkan waktu 6 menit 28,399 detik, mengalahkan Vietnam dan Filipina yang masing-masing mendapatkan perak dan perunggu.

Dengan torehan lima medali emas hingga saat ini, Indonesia bertahan di posisi ketiga dalam klasemen medali SEA Games 2021. Indonesia tertinggal cukup jauh dari dua rival yang berada di atasnya.

Vietnam yang berada di puncak klasemen SEA Games 2021 sudah memiliki 15 emas, 9 perak, dan 12 perunggu. Sementara Malaysia yang berada di posisi kedua sudah mengoleksi 11 emas, 4 perak, dan 6 perunggu.

2 dari 5 halaman

Raihan Medali Indonesia, Jumat 13 Mei 2022

Raihan medali Indonesia pada Jumat (13/5/2022) hingga 13.00 WIB

2 Emas

  1. Mahendra Yanto/Ali Buton/Ferdiansyah/Denri Maulidzar Alghiffari (Rowing-Men’s Lightweight Four)
  2. Ali Mardiansyah/Kakan Rusmana/Ihram/Ardi Isadi (Rowing-Men’s Lightweight Quadruple Sculls)

4 Perak

  1. Melani Putri/Anggi Widiarti/Nurtang/Mutiara Rahma Putri (Rowing-Women’s Lightweight Quadruple Sculls)
  2. Julianti/Chelsea Corputty (Rowing-Women’s Pair)
  3. Nandhira Mauriskha (Wushu-Women’s Jianshu)
  4. Euginia Diva Widodo (Wushu-Women’s Gunshu)

1 Perunggu

  1. Seraf Naro Siregar (Wushu-Men’s Changquan)
3 dari 5 halaman

Total Medali Indonesia Sampai Saat Ini

5 Emas

  1. Kakan Rusman & Ardi Isadi (Rowing-Men’s Lightweight Double Sculls)
  2. Sulpianto dan Memo (Rowing-Men’s Double Sculls)
  3. Riska Hermawan & Ririn Rinasih (Pencak Silat-Women’s Double)
  4. Denri M Al Ghiffari/Ferdiansyah/AliButon/Mahendra Yanto (Rowing-Men's Lightweight Coxless Four)
  5. Ardi Isadi/Ihram/Kakan Kusmana/Ali Mardiansyah (Rowing-Men's Lightweight Quadruple Sculls)

8 Perak

  1. Putri Agni Anugerah/Maslin Efrilia/Annisa Meilani Yahya/Dewi Purwanti (Rowing-Women’s Quadruple Sculls)
  2. Syiva Lisdiana/Aisah Nabila/Julianti/Chelsea Corputty (Rowing-Women’s Four)
  3. Putri Arum Sari (Pencak Silat-Women’s Single)
  4. Anggi Faisal Mubarok/Asep Yuldan Sani/Nunu Nugraha (Pencak Silat-Men’s Team)
  5. Mutiara Rahma/Putri/Melani Putri/Nurtang/Anggi Widiarti (Rowing-Women's Lightweight Quadruple Sculls)
  6. Julianti & Chelsea Corputty (Rowing-Women's Pair)
  7. Nandhira Mauriskha (Wushu-Women's Taolu Jianshu)
  8. Eugenia Diva Widodo (Wushu-Women's Taolu Daoshu + Gunshu)

2 Perunggu

  1. Nadya Nakhoir (Kickboxing-Women’s Full Contact -48 kg)
  2. Seraf Naro Siregar (Wushu-Men's Taolu Changquan)
4 dari 5 halaman

Klasemen Medali SEA Games 2021

5 dari 5 halaman

Liputan Eksklusif SEA Games 2021

Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games langsung dari Hanoi, Vietnam dengan mengklik tautan ini. 

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Bola.com (@bolacomid)

Video Populer

Foto Populer