Sukses


9 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh agar Tak Gampang Sakit di Musim Hujan

Bola.com, Jakarta - Mengingat di beberapa wilayah di Indonesia sudah dilanda musim hujan, kita perlu meningkatkan kewaspadaan dan tetap berhati-hati dalam beraktivitas sehari-hari.

Musim hujan bisa membuat tubuh rentan terkena berbagai penyakit, seperti infeksi flu, kulit, eptospirosis, kolera, malaria, dan demam berdarah dengue.

Maka, penting bagi kita terutama yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah untuk menjaga kesehatan agar tidak terkena penyakit.

Tentu, kita tak ingin jatuh sakit sehingga tetap beraktivitas normal, meski musim hujan.

Ada beberapa cara yang bisa diterapkan sebagai langkah antisipasi untuk menjaga tubuh tetap sehat di musim hujan.

Berikut ini beberapa cara menjaga kesehatan tubuh agar tak gampang sakit di musim hujan, dikutip dari laman kemkes.go.id dan kemdikbud.go.id, Kamis (20/10/2022).

2 dari 4 halaman

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh agar Tak Gampang Sakit di Musim Hujan

1. Memperbanyak Minum Air Putih

Minum air putih memiliki manfaat baik. Air bermanfaat besar untuk menjaga agar fungsi tubuhmu tetap berjalan dengan baik, menjaga suhu tubuh, menyalurkan nutrisi pada seluruh tubuh, serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Jika fungsi tubuh sudah berjalan dengan baik, tubuh pun tidak mudah untuk terserang penyakit.

Kamu disarankan untuk mengonsumsi air putih sebanyak delapan gelas atau setara dengan dua liter setiap harinya.

2. Tidur yang Cukup dan Berkualitas

Tidak sedikit orang yang saat bangun pagi, tetapi tidak merasa bugar. Sebaliknya, malah merasa lelah. Hal itu merupakan satu di antara tanda kualitas tidurnya tidak baik. Terlebih udara terasa lebih dingin seperti saat musim hujan.

Saat tidur, tubuh dan pikiran kita beristirahat sehingga tidur cukup dan berkualitas penting untuk menjaga tubuh agar tidak mudah terserang penyakit.

Orang dewasa dianjurkan untuk memiliki waktu tidur per harinya adalah 7-9 jam, sementara anak-anak 9-11 jam.

3. Jaga Pola Makan

Agar tubuh tetap sehat saat musim hujan, pastikan untuk selalu mengonsumsi makanan bergizi seimbang. Berbagai makanan sehat saat musim hujan yang perlu kamu konsumsi, seperti karbohidrat kompleks, sayuran dan buah-buahan, bawang putih, jahe, dan makanan yang mengandung probiotik.

3 dari 4 halaman

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh agar Tak Gampang Sakit di Musim Hujan

4. Selalu Bawa Payung atau Siapkan Jas Hujan

Membawa payung atau jas hujan ke mana pun pergi adalah hal penting. Meski terkadang pagi hari matahari tampak cerah, kamu tidak akan tahu cuaca sore harinya bakal seperti apa. Hujan bisa turun kapan saja. Jadi, pastikan selalu bersiap dengan kondisi apa pun.

5. Cuci Tangan dengan Sabun

Tangan adalah tempat yang sering menjadi sarang virus dan bakteri. Banyak penyakit bisa muncul akibat lalai tidak mencuci tangan dengan baik dan benar.

Jangan lupa mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, setelah buang air besar dan sesudah beraktivitas. Jika tidak sempat cuci tangan, setidaknya gunakan hand sanitizer.

6. Jaga Kebersihan Lingkungan

Jika hujan turun dengan deras, biasanya akan membawa sampah dari berbagai macam tempat, dan jika mengendap di halaman rumah, bisa membawa penyakit bahkan juga bencana banjir, dan sebagainya.

Jadi, bersihkan rumah dan lingkungan sekitar untuk mencegah bersarangnya penyakit dan mencegah banjir datang.

4 dari 4 halaman

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh agar Tak Gampang Sakit di Musim Hujan

7. Vaksinasi

Musim hujan identik dengan flu. Saat ini, sudah tersedia vaksin flu yang bisa dilakukan setiap tahun agar terhindar dari penyakit flu dan mengurangi tingkat keparahan penyakit. Maka itu, agar tetap sehat saat musim hujan, sebaiknya dapatkan vaksinasi.

8. Rajin Olahraga

Meski musim hujan, kita perlu bergerak agar tubuh tetap bugar. Olahraga bisa dilakukan di dalam rumah jika sedang hujan.

Latihan fisik selama 30 menit mampu mengaktifkan sel darah putih (leukosit). Leukosit berfungsi menyediakan pertahanan yang cepat dan kuat terhadap daerah-daerah tubuh yang mengalami peradangan.

Dalam berbagai studi membuktikan bahwa berolahraga dapat memperbaiki mood dan yang paling penting, olahraga berperan untuk menjaga daya tahan tubuh. Melakukan olahraga juga akan membuat tubuh menjadi lebih hangat.

9. Kelola Stres

Di musim hujan, seseorang dengan mudah terkena stres, misalnya karena terlambat bekerja karena hujan turun sebelum sampai di kantor.

Ketika seseorang stres akan berdampak secara fisiologis, seperti gelisah, detak jantung meningkat, dan mudah letih. Maka itu, di musim hujan diperlukan pengelolaan stres atau biasa disebut manajemen stres.

Dalam buku Psikologi karya Carole Wade dan Carole Tavris, manajemen stres satu di antaranya dapat dilakukan dengan strategi fisik, yakni menenangkan diri melalui relaksasi.

Relaksasi dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun, dengan membiarkan tubuh menerima rangsangan apa pun baik berupa suara, bau, atau sentuhan yang dapat menenangkan diri. Di musim hujan, hal itu akan membantu menjaga kestabilan tubuh.

 

Sumber: kemkes.go.id, kemdikbud.go.id

Dapatkan artikel cara dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer