Sukses


Daftar Makanan yang Baik untuk Pembuluh Darah, Tekan Risiko Penyakit Jantung

Bola.com, Jakarta - Daftar makanan yang baik untuk pembuluh darah perlu kamu tahu sehingga kamu bisa mulai rutin mengonsumsinya. Dengan begitu, kamu bisa menekan risiko terkena penyakit jantung.

Menjaga kesehatan jantung merupakan satu di antara kunci untuk hidup sehat, bahagia, dan sejahtera hingga tua. Perlu diketahui, jantung koroner adalah penyakit jantung yang angka kejadiannya sangat tinggi di dunia.

Penyakit jantung koroner adalah gangguan kesehatan yang terjadi akibat adanya plak pada pembuluh darah. Plak tersebut terbentuk akibat kolesterol jahat (LDL) yang terakumulasi dalam jangka waktu tertentu.

Adanya plak pada pembuluh darah koroner jantung menyebabkan terjadinya penyumbatan dan pengerasan. Padahal, pembuluh darah koroner berfungsi sebagai pemasok oksigen serta makanan untuk sel-sel jantung. Akibatnya, fungsi jantung akan menurun secara perlahan hingga akhirnya rusak total.

Untuk menghindari hal tersebut, satu di antara cara yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi makanan yang memang terbukti dapat menjaga kesehatan pembuluh darah jantung.

Ada beberapa makanan yang terbukti mampu menjaga kesehatan pembuluh darah sehingga turut menurunkan risiko penyakit jantung.

Sertakan makanan-makanan tersebut dalam menu harianmu untuk menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah tetap bersih. Meski sehat, tetap batasi porsinya jangan sampai berlebihan.

Kombinasikan juga dengan olahraga teratur, kelola stres dengan baik, jauhi rokok dan alkohol, serta cukup tidur agar manfaatnya untuk tubuh bisa optimal.

Berikut daftar makanan yang baik untuk pembuluh darah, disadur dari Klikdokter, Kamis (17/11/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Makanan yang Baik untuk Pembuluh Darah

1. Ikan

Ikan mengandung jenis lemak sehat, yang justru bersifat melindungi kesehatan pembuluh darah dan jantung. Satu di antara jenis lemak yang terkandung dalam ikan adalah omega-3.

Omega-3 dikenal sebagai lemak tak jenuh yang dapat menurunkan kadar trigliserida dalam darah, sehingga mengurangi risiko serangan jantung.

Beberapa jenis ikan yang kaya akan omega-3 adalah tuna, salmon, dan makerel.

2. Kacang-kacangan

Secara alami, kacang-kacangan kaya akan lemak tak jenuh, vitamin, serat, dan antioksidan. Tak cuma itu, kacang-kacangan merupakan makanan yang sehat untuk jantung dan pembuluh darah asalkan diolah dengan cara yang benar.

Kacang almon, kacang tanah, kedelai, dan kacang mede misalnya. Jenis kacang-kacangan tersebut dapat membantu menjaga kesehatan pembuluh darah apabila diolah dengan dikukus atau direbus.

Hindari mengolah atau mengonsumsi kacang-kacangan yang digoreng karena bisa merusak manfaat sehatnya.

 

3 dari 4 halaman

Makanan yang Baik untuk Pembuluh Darah

3. Gandum Utuh

Gandum utuh baik untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah karena mengandung serat tinggi yang mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Serealia gandum, oatmeal, atau roti gandum utuh dapat dijadikan sebagai sumber karbohidrat utama, khususnya bagi kamu yang ingin terhindar dari penyakit jantung.

4. Alpukat

Sama seperti ikan, alpukat juga mengandung lemak tak jenuh yang baik untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah. Selain itu, alpukat mengandung elektrolit bernama potasium yang dapat membantu mencegah penyakit jantung dan pengapuran pembuluh darah.

Senyawa ini juga bisa mencegah terjadinya hipertensi alias tekanan darah tinggi sehingga  menjaga kesehatan pembuluh darah.

5. Jeruk dan Delima

Jeruk dan delima (pomegranate) adalah jenis buah yang kaya akan vitamin C. Buah tersebut memiliki kemampuan antioksidan yang mampu menjaga kesehatan pembuluh darah.

Jika dikonsumsi secara rutin dan teratur, jeruk dan delima dapat mencegah terbentuknya plak di pembuluh darah.

 

4 dari 4 halaman

Makanan yang Baik untuk Pembuluh Darah

6. Kopi

Kopi mengandung antioksidan yang mampu melindungi kesehatan jantung dan pembuluh darah jika dikonsumsi sebanyak dua cangkir sehari. Agar manfaatnya maksimal, kamu dianjurkan untuk konsumsi kopi yang tidak ditambahkan campuran gula dalam bentuk apa pun.

Hindari mengonsumsi kopi lebih dari dua cangkir per hari. Sebab, konsumsi yang terlalu banyak justru dapat meningkatkan risiko hipertensi.

7. Minyak Zaitun

Minyak zaitun merupakan satu di antara jenis minyak sehat yang memiliki efek protektif terhadap kesehatan pembuluh darah dan jantung.

Maka itu, minyak ini baik untuk dijadikan sebagai salad dressing atau minyak untuk menumis makanan.

 

Disadur dari: Klikdokter.com

Silakan klik tautan ini untuk artikel dari berbagai tema lain.

Video Populer

Foto Populer