Sukses


Tim Voli Putra dan Putri Pertamina Siap Tampil Maksimal pada PLN Mobile Proliga 2023: Kombinasi Muda dan Senior

Bola.com, Jakarta - Proliga 2023 akan segera bergulir. Liga bola voli paling bergengsi di Tanah Air itu akan kembali digelar mulai 5 Januari 2023.

Jakarta Pertamnia Energi yang menurunkan satu tim putra dan satu tim putri pada Proliga 2023 melakukan peluncuran tim, Selasa (3/1/2023). Acara itu berlangsung di Graha Pertamina, Jakarta Pusat.

Werry Prayogi selaku Chief De Mission Jakarta Pertamina Eenergi menjelaskan tentang strategi pembinaan pemain muda yang dilakukan oleh Pertamina. Strategi itu diterapkan pada Proliga 2023.

“Tahun ini pemain junior akan didorong untuk belajar dari pemain senior, dan akan lebih banyak turun bermain agar dapat membangun kepercayaan diri, memperkuat skill, dan pengalaman tanding," ujar Werry.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pemain Belia

Jakarta Pertamina Pertamax menjadi nama tim putra Pertamina pada Proliga 2023. Sementara itu, di sektor putri ada Jakarta Pertamina Fastron.

Menariknya. dua tim itu sama-sama banyak diperkuat pemain muda. Di Jakarta Pertamina Pertamax ada Luvi Febrian Nugraha yang masih berusia 18 tahun.

Untuk sektor putri ada Azzahra Dwi Febyane yang bahkan masih berusia 15 tahun. Keduanya menjadi pemain termuda di tim masing-masing.

“Di tim putra kami memiliki Luvi Febrian Nugraha di posisi opposite hitter yang masih berusia 18 tahun, serta di tim putri ada Gendis (Azzahra Dwi Febyane) yang baru berusia 15 tahun di posisi outside hitter sebagai pilar muda tim Pertamina tahun ini," kata Werry.

3 dari 4 halaman

Sejalan dengan Filosofi Pertamina

Hal itu disebut Werry sejalan dengan dukungan Pertamina terhadap pembinaan voli di Indonesia. Mereka mau memunculkan pemain muda potensial dan berbakat, dan secara jangka panjang membangun regenerasi pemain yang professional dan berprestasi

Meski demikian, Pertamina juga tak lupa dengan persaingan. Tim mereka tetap diperkuat para pemain bintang, terutama di sektor putri.

“Selain itu, kami juga diperkuat pemain timnas di tim putri seperti Agustin Wulandari, Yolla Yuliana, Megawati Hangestri, dan Dita Azizah, serta hadirnya suntikan tenaga pemain asing asal Serbia yang sudah malang melintang di berbagai kompetisi international seperti USA, Rumania, dan Turki, yaitu Marija Zelenovic”, sambung Werry.

“Sedangkan di tim putra, kami diperkuat pemain yang berasal dari klub dari Yogyakarta, Bandung, Bali, dan TNI AL. Adapun pemain asing sekaligus kapten tim adalah Aleksandar Minic dari Montenegro, dan Leiner Aponza Carabali dari Kolombia," tandas Werry.

4 dari 4 halaman

Jadwal Pekan Pertama Putaran Pertama Proliga 2023

Pekan I (5-8 Januari 2023)

Lokasi: GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat

Kamis, 5 Januari 2023

  • 12.00 WIB: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Bandung BJB Tandamata (putri)
  • 14.00 WIB: Jakarta BNI 46 Vs Jakarta Lavani Allo Bank (putra)
  • 16.00 WIB: Surabaya BIN Samator Vs Palembang Bank Sumsel Babel (putra)
  • 18..30 WIB: Jakarta STIN BIN VS Jakarta Pertamina Fastron (putra)

Jumat, 6 Januari 2023

  • 14.00 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Fastron (putri)
  • 16.00 WIB: Jakarta Pertamina Pertamax Vs Jakarta Lavani Allo Bank (putra)
  • 18.30 WIB: Jakarta Bhayangkara Presisi vs Palembang Bank Sumsel babel (putra)

Sabtu, 7 Januari 2023

  • 12.00 WIB: Jakarta Elektrik PLN Vs Jakarta BIN (putri)
  • 14.00 WIB: Kudus Sukun Badak Vs Surabaya BIN Samator (putra)
  • 16.00 WIB: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Vs Jakarta Pertamina Fastron (putri)
  • 18.30 WIB: Jakarta STIN BIN Vs Jakarta BNI 46 (putra)

Minggu, 8 Januari 2023

  • 12.00 WIB: Surabaya BIN Samator vs Jakarta Pertamina Pertamax (putra)
  • 14.00 WIB: Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta BNI 46 (putra)
  • 16.00 WIB: Jakarta BIN vs Bandung BJB Tandamata (putra)
  • 18.30 WIB: Jakarta STIN BIN vs Jakarta Lavani Allo Bank (putri)

Video Populer

Foto Populer