Sukses


Hasil Piala Sudirman 2023: Kalah dari Thailand, Indonesia Jadi Runner-up Grup B

Bola.com, Suzhou - Timnas Bulutangkis Indonesia harus puas menjadi runner-up Grup B Piala Sudirman 2023. Kekalahan dari Thailand menjadi penyebabnya.

Untuk sementara, Indonesia tertinggal 0-3 dari Thailand dalam partai terakhir Grup B Piala Sudirman 2023 di Suzhou Olympic Sports Centre 1, Suzhou, China, pada Kamis (18/5/2023).

Pada pertandingan pertama, Indonesia menurunkan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dalam sektor ganda campuran. Namun, keduanya dibekap Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai 17-21 19-21.

Dalam partai kedua, Jonatan Christie sempat memberikan harapan pada nomor tunggal putra. Atlet berusia 25 tahun itu merebut gim pertama 21-12 atas Kunlavut Vitidsarn.

2 dari 4 halaman

Jonatan Christie Keok

Hanya saja, tunggal putra nomor enam dunia itu malah kalah 12-21 di gim kedua dari Kunlavut Vitidsarn dan kembali keok 20-22 pada gim ketiga.

Asa Indonesia yang digantungkan Putri Kusuma Wardani di sektor tunggal putri pada laga ketiga pupus. Pebulutangkis berusia 20 tahun itu dibekap Porpawee Chochuwong 21-15, 14-21, 17-21.

Hasil ini bikin Indonesia mengakhiri klasemen Grup B Piala Sudirman 2023 di peringkat kedua dengan dua kemenangan dan sekali kalah, sementara Thailand menjadi juara grup setelah menyapu bersih tiga duel.

3 dari 4 halaman

Menunggu Lawan di 8 Besar

Sebenarnya, masih ada nomor ganda putra yang tengah bertanding dan ganda putri dalam pertandingan terakhir. Namun, Indonesia sudah tidak bisa mengejar ketertinggalan 0-3 dari Thailand.

Meski kalah dari Thailand, Indonesia tetap lolos ke babak delapan besar Piala Sudirman 2023. Saat ini, Jonatan Christie dkk. masih menunggu lawan.

4 dari 4 halaman

Hasil Indonesia Vs Thailand dalam Partai Ketiga Grup B Piala Sudirman 2023

Ganda Campuran: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja Vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai: 17-21, 19-21

Tunggal Putra: Jonatan Christie Vs Kunlavut Vitidsarn: 21-12, 12-21, 20-22

Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani Vs Porpawee Chochuwong: 21-15, 14-21, 17-21

Ganda Putra: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren: -

Ganda Putri: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Vs Jongkolphan Kittitharakul/Rawinda Prajongjai: -

Video Populer

Foto Populer