Sukses


Cukuran Enggak Boleh Asal, Ini 3 Tips Merawat Kumis dan Brewok

Bola.com, Jakarta - Seringkali facial hair atau rambut yang berada di wajah seperti kumis, janggut, bahkan bulu hidung dapat memengaruhi penampilan laki-laki. Masalahnya, tidak banyak orang yang paham betul bagaimana menjaga agar rambut di wajah tetap enak dipandang.

Menurut hair artist, Jule, kumis dan brewok alias janggut saat ini telah menjelma menjadi bagian dari style. Oleh karena itu, penting bagi setiap individu, khususnya laki-laki, untuk melakukan perawatan.

"Kalau dulu orang brewokan identik dengan kriminal. Semakin tebal atau banyak brewoknya, maka makin lekat stigma negatifnya. Tetapi sekarang justru facial hair malah sudah jadi style tersendiri," kata Jule dalam acara media gathering yang digelar bersamaan dengan perkenalan Phillips OneBlade di Jakarta, Kamis (20/7/2023).

"Makanya penting buat kita para lelaki untuk melakukan perawatan. Jadi bukan perempuan saja yang butuh treatment, laki-laki juga harus serius perawatannya," ujarnya lagi.

Nah, berikut ini tiga cara merawat facial hair agar kumis maupun janggut bisa terlihat rapi dan menunjang penampilan Anda.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Hati-Hati Saat Mencukur

Ketika mencukur ada kemungkinan kulit mengalami akan mengalami cedera atau iritasi kulit. Cedera kulit dapat menyebabkan benjolan akibat pisau cukur atau disebut pseudofolliculitis barbae.

Sebuah kondisi ketika rambut yang sangat melengkung tumbuh kembali ke dalam kulit sehingga menyebabkan peradangan dan menyebabkan reaksi pada benda asing. Lama kelamaan, hal ini dapat menyebabkan jaringan parut keloid yang terlihat seperti benjolan keras di area janggut dan leher.

"Pria disarankan mencukur bulu wajah secara rutin karena memiliki banyak manfaat. Beberapa manfaatnya adalah membantu menjaga pori-pori tetap bersih dan kesehatan kulit, mengangkat sel kulit mati dari permukaan kulit, dan meningkatkan tekstur kulit yang lebih halus dan warna kulit yang merata."

"Namun, ada masalah umum yang dihadapi pria saat bercukur, yaitu iritasi kulit. Oleh karena itu, disarankan untuk menggunakan alat cukur elektrik dan mengoleskan krim setelah bercukur, terutama bagi pria yang memiliki kulit sensitif. Jika iritasi ini diabaikan akan berisiko menimbulkan infeksi dan luka keloid yang terlihat seperti benjolan keras di area janggut dan leher," tutur dr. Hari Darmawan, Sp.KK, dokter spesialis kulit.

3 dari 4 halaman

Harus Proporsional

Perawatan rutin adalah kunci untuk memiliki rambut wajah yang terawat. Memangkas rambut wajah dengan tepat merupakan sebuah seni yang membutuhkan keseimbangan, proporsi, dan cara pandang yang berseni.

Praktik perawatan bertindak sebagai cerminan dari karakter mereka, memungkinkan individu untuk menonjolkan fitur terbaik mereka sambil meminimalkan aspek rambut wajah yang kurang diinginkan.

“Seperti seorang seniman, setiap pria ingin memiliki gaya rambut wajah yang diinginkan dengan garis, bentuk, dan kerapatan yang seimbang serta proporsional, sehingga indah dipandang."

"Untuk mewujudkannya, mereka harus memiliki alat dan teknik yang tepat untuk menciptakan bentuk yang harmonis dan sesuai dengan bentuk wajah, sehingga mereka dapat mengekspresikan dan menampilkan karakter yang diinginkan,” kata Jule.

4 dari 4 halaman

Pilih Alat Cukur yang Tepat

Ada beberapa cara untuk menghindari masalah wajah tergores, seperti menggunakan alat cukur listrik karena tidak memotong sedekat mata pisau cukur, yang biasanya menyebabkan luka. Juga tidak disarankan untuk meregangkan kulit saat bercukur, melakukan beberapa kali pengulangan pada area yang sama, dan menekan kepala pisau cukur dengan keras ke kulit.

Untuk menjawab masalah kulit tersebut, Philips OneBlade dilengkapi dengan glide coating yang terintegrasi dan ujung yang bulat memastikan sebuah luncuran yang ideal, melindungi kulit dari iritasi, torehan, luka sayat, akibat pisau cukur. Selain itu, juga dilengkapi dengan teknologi yang dapat mengikuti kontur, dirancang khusus untuk beradaptasi dengan kontur setiap wajah secara mulus, memastikan pencukuran yang mudah dan nyaman.

Bilah dua sisinya memungkinkan tepian yang tepat dan pembuatan garis yang bersih, dengan fleksibilitas untuk menggerakkan bilah ke segala arah. Penambahan dua sisir janggut klik-on memungkinkan pengguna untuk mencukur hingga mencapai panjang janggut yang mereka inginkan, 1mm atau 3mm, menawarkan sebuah alat cukur yang serba guna untuk memangkas dan membentuk berbagai gaya rambut wajah sesuai dengan preferensi individu.

Implementasi teknologi mata pisau yang unik dengan pemotong yang dapat bergerak cepat (6000x per menit) memungkinkan bercukur dengan lebih cepat dan halus, memangkas rambut tanpa mencabut atau menarik kulit. Teknologi mutakhir ini menjamin pengalaman bercukur yang aman dan lembut, bahkan dengan tekanan kecil.

"Philips menyadari pentingnya menjaga kesehatan kulit wajah pria sekaligus mendukung mereka mempertahankan gaya rambut wajah yang diinginkan. Oleh karena itu, kami memperkenalkan OneBlade, pencukur rambut wajah serbaguna, memungkinkan pria untuk mencukur, membentuk, dan menata rambut wajah mereka, yang melindungi kulit dari iritasi, torehan dan luka, dan dapat bergerak secara fleksibel, menciptakan tampilan sempurna untuk mengekspresikan diri dan menunjukkan keaslian dari gaya mereka dengan cara yang lebih cepat dan lebih personal," kata Astri Ramayanti Dharmawan, Presiden Direktur Philips Indonesia.

Serunya Lari di Maybank Marathon

Video Populer

Foto Populer