Sukses


    Timnas Indonesia U-22 Vs Thailand, Ini Prediksi Menpora

    Bola.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, optimistis soal peluang Timnas Indonesia U-22 meraih hasil positif saat menghadapi Thailand dalam laga pertama Grup B SEA Games 2017, di Stadion Shah Alam Selangor, Malaysia, Selasa (15/8/2017).

    "Saya merasa laga nanti merupakan pembuktian pertama bagi Luis Milla, untuk melihat pemain timnas kita tidak kalah kualitas dibanding Thailand. Kami sangat optimis mengenai peluang Indonesia," kata Nahrawi, di Wisma Menpora, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/8/2017).

    "Timnas Indonesia tidak hanya bermain dengan 11 pemain, tetapi mereka bermain dengan dukungan dan doa dari 250 juta penduduk Indonesia. Semoga ketika timnas Indonesia memulai hal baik bisa berujung positif bagi mereka," ujar Nahrawi.

    Imam Nahrawi mengonfirmasi bakal memberikan hadiah kepada timnas Indonesia andai meraih puncak kejayaan di SEA Games 2017. Namun, Menpora menegaskan saat ini fokusnya adalah memberikan dukungan penuh kepada skuat Garuda.

    "Kami tentunya sudah mempersiapkan untuk memberikan hal itu jika timnas Indonesia berprestasi. Namun, saya belum bisa menyebut berapa nominalnya. Saat ini yang terpenting kita harus mendoakan mereka untuk meraih hasil positif," tutur Nahrawi.

    Thailand bukanlah lawan asing bagi Indonesia. Kedua tim memiliki rekor pertemuan sebanyak 19 kali sepanjang partisipasi di SEA Games. Namun, pasukan Merah-Putih harus menelan pil pahit karena telah takluk 14 kali dari sang lawan.

    Timnas Indonesia pun kebobolan 46 kali dan hanya mencetak 11 gol ke gawang Thailand. Jika menilik sejumlah fata tersebut, Luis Milla wajib memutar otak agar tim bisa meraih hasil positif.

    Video Populer

    Foto Populer