Sukses


    Dibekuk Thailand, Timnas Voli Putra Gagal Raih Emas SEA Games

    Bola.com, Kuala Lumpur - Tim nasional voli putra Indonesia gagal meraih medali emas SEA Games 2017 setelah takluk 1-3 (16-25, 22-25, 25-20, 20-25) dari Thailand pada partai final, Minggu (27/8/2017).

    Bermain di Malaysia International Trade & Exhibition Centre, Kuala Lumpur, Indonesia sempat mengimbangi permainan Thailand pada awal set pertama. Namun, Indonesia dipaksa mengakui keunggulan Thailand dengan skor 16-25 pada set pertama.

    Memasuki set kedua, permainan Indonesia menyulitkan Thailand. Namun, Thailand menguasai permainan dan meraih kemenangan 22-25.

    Indonesia bangkit pada set ketiga. Pasukan Samsul Jais itu berhasil merebut set ketiga dengan kemenangan 25-20 dan membuat skor menjadi 1-2.

    Kemenangan Indonesia membuat pertandingan harus dilanjutkan ke set keempat. Indonesia sempat menempel ketat Thailand pada awal set keempat.

    Namun, Thailand merebut set keempat dengan kemenangan 25-20. Kekalahan ini membuat Indonesia terpaksa puas meraih medali perak.

    Raihan medali perak di SEA Games 2017 juga membuat tim nasional voli putra gagal memenuhi target yang dibebani oleh Satlak Prima. Seperti diketahui, timnas voli putra ditargetkan menyumbang medali emas dari SEA Games tersebut.

     

    Video Populer

    Foto Populer