Sukses


Zidane Khawatir Cedera Gareth Bale

Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengkhawatirkan cedera yang dialami Gareth Bale dalam laga kontra Sporting Gijon, Minggu (17/1/2016) malam WIB. Pada laga tersebut, Bale tak mampu menyelesaikan pertandingan dan diganti pada babak kedua.

Dalam laga yang digelar di Santiago Bernabeu itu, Gareth Bale awalnya membuka keunggulan Real Madrid pada menit ketujuh. Lalu, dua menit berselang Madrid menggandakan keunggulan melalui Cristiano Ronaldo. Namun, Bale mengalami masalah pada betisnya dan digantikan oleh Jese Rodriguez pada babak kedua.

Madrid menutup laga dengan kemenangan telak 5-1. Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale masing-masing membukukan sepasang gol bagi Los Blancos. Gol hiburan Sprting Gijon diciptakan oleh Isma Lopez pada menit ke-62.

"Bale mengalami cedera yang lebih mengarah pada betisnya, dan juga yang di sisi kiri. Itu adalah permasalahan lain dan kami akan menunggu hasil pemeriksaan medis lebih lanjut. Saya berharap cedera itu tak serius," kata Zidane.

Tak hanya Bale, Benzema juga menjadi tumbal dalam kemenangan tersebut. Pemain asal Prancis itu ditarik keluar pada menit ke-65 dan digantikan oleh Mateo Kovacic. Meski begitu, Zidane menyebut cedera Benzema tak separah Bale.

"Karim Benzema hanya mengalami sedikit masalah cedera, tetapi cedera Gareth Bale jauh lebih parah," ucap Zidane.

Tambahan tiga poin tak mengubah posisi Real Madrid di tabel klasemen. Los Blancos kini menghuni posisi ketiga dengan raihan 43 poin dari 20 pertandingan.

Sumber: Sports Mole

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer