Sukses


Kartu Merah Bukan Hal Baru bagi Gareth Bale

Bola.com, Madrid - Gelandang Real Madrid, Gareth Bale, mendapatkan kartu merah saat timnya bermain 3-3 melawan Las Palmas pada laga La Liga di Santiago Bernabeu, Selasa (1/3/2017) waktu setempat. Sepanjang karier, Bale sudah dua kali diusir wasit dari lapangan.

Bale menerima kartu merah karena bersitegang dengan Jonathan Viera pada menit ke-49. Awalnya, wasit David Fernandez Borbalan hanya memberi kartu kuning karena pelanggaran Bale. Namun, wasit mengubah keputusan setelah Bale mendorong Viera.

Tidak sampai sepuluh menit setelah Bale keluar atau saat skor masih 1-1, Las Palmas dua kali membobol gawang Keylor Navas, melalui Viera (56') dan Kevin Prince Boateng (59'). Beruntung, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol pada menit ke-86 dan ke-89 untuk membuat skor berakhir 3-3.

Kartu merah Bale memancing komentar dari mantan wasit Spanyol, Andujar Oliver. "Bale kehilangan ketenangan. Pertama, dia menendang Viera sehingga mendapat kartu kuning, lalu dia mendorong Viera yang menyebabkan kartu merah," tutur Andujar kepada Radio Marca.

Kartu merah tersebut membuat Bale dipastikan absen saat Real Madrid bertandang ke markas Eibar pada pertandingan pekan ke-26 La Liga Spanyol, , di Estadio Ipurua Municipal, 4 Maret 2017.

Bale terakhir kali mendapatkan kartu merah saat masih membela Tottenham Hotspur. Kejadian tersebut dialami Bale ketika Tottenham Hotspur bertandang ke markas Stoke City pada pekan kedelapan Premier League musim 2008-2009.

Bale menerima kartu merah dari wasit Lee Mason karena mendorong Tom Soares di dalam kotak penalti pada menit ke-17. Pertandingan tersebut berakhir 2-1 untuk kemenangan Stoke City.

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer