Sukses


10 Bintang Ikon Barcelona yang Pergi dengan Status Bebas Kontrak, Lionel Messi Menyusul?

Bola.com, Jakarta - Lionel Messi sekarang ini berstatus free transfer alias tanpa klub. Ini disebabkan kontraknya bersama Barcelona telah resmi berakhir per tanggal 30 Juni 2020 lali.

Barcelona sedang merancang kontrak baru agar bisa mempertahankan Messi. Akan tetapi, raksasa Spanyol itu masih kesulitan untuk memperpanjang kontrak sang superstar.

Bisa dikatakan, inilah kesempatan besar bagi Messi untuk meninggalkan Barcelona. Dia bisa mengikat komitmen dengan klub lain secara gratis.

Sejumlah klub pun punya hasrat menggunakan jasa Messi. Salah satunya adalah raksasa Prancis PSG.

Jika benar-benar merapat ke Paris, Messi akan meninggalkan klub secara gratis. Namun, dia tidak akan jadi legenda Barcelona pertama yang melakukannya.

Berikut ini 10 ikon Barcelona lainnya yang pergi dengan status bebas transfer. Akankah Lionel Messi bakal mengikuti jejak mereka?

Video

2 dari 11 halaman

Andres Iniesta

Andres Iniesta merupakan pemain lulusan akademi La Masia Barcelona. Dia menghabiskan seluruh karirnya di Camp Nou sebelum pindah ke Jepang bersama Vissel Kobe.

Iniesta mencatatkan 674 penampilan bersama Barcelona. Gelandang asal Spanyol tersebut juga memenangkan bersama 30 trofi.

Kontrak Iniesta bersama Barcelona berakhir pada tahun 2018. Setelah itu, pemain berusia 37 tahun tersebut melanjutkan kariernya di Jepang bersama Vissel Kobe.

3 dari 11 halaman

Eric Abidal

Eric Abidal datang ke Barcelona pada tahun 2007. Selama berkostum Barcelona, Abidal mampu mempersembahkan dua gelar Liga Champions, empat trofi La Liga dan dua Copa del Rey.

Pada 2011, Abidal sempat absen karena tumor yang menyerang bagian hati. Kemudian, Abidal baru kembali ke skuad El Barca pada 2013.

Abidal menghabiskan lima musim di Camp Nou. Pada musim panas 2013, Abidal menandatangani kontrak bersama AS Monaco dengan status bebas transfer.

4 dari 11 halaman

Dani Alves

Dani Alves bergabung dengan Barcelona dari Sevilla pada 2008. El Barca harus mengeluarkan 35 juta euro untuk memboyong bek sayap asal Brasil tersebut.

Selama delapan tahun membela panji Barcelona, Alves mampu merengkuh 24 trofi berbeda. Itu termasuk tiga gelar Liga Champions dan enam gelar La Liga.

Alves berpisah dengan Barcelona pada tahun 2016 setelah kontraknya habis. Dia kemudian melanjutkan kariernya di Italia bersama Juventus.

5 dari 11 halaman

Xavi

Xavi merupakan salah satu legenda Barcelona. Gelandang asal Spanyol itu menghabiskan sebagian besar kariernya di Camp Nou sebelum pensiun di Al Sadd.

Xavi sebelumnya tercatat sebagai pemain dengan penampilan terbanyak untuk Barcelona. Namun, rekor tersebut akhirnya berhasil dipecahkan oleh Lionel Messi.

Xavi tercatat membuat 767 penampilan di semua kompetisi untuk Blaugrana. Dia juga memenangkan 25 trofi termasuk 8 La Liga dan 4 Liga Champions.

6 dari 11 halaman

Victor Valdes

Victor Valdes adalah salah satu penjaga gawang terbaik yang dimiliki Barcelona. Dia promosi ke skuad utama pada tahun 2002.

Secara keseluruhan, Valdes berhasil mencatatkan 239 clean sheet dari 536 pertandingan. Kiper asal Spanyol itu juga berhasil membantu Barcelona memenangkan 21 trofi.

Cedera lutut parah mengakhiri karier Valdes di Camp Nou. Dia kemudian hengkang dari klub dan melanjutkan kariernya di Inggris bersama Manchester United.

7 dari 11 halaman

Thierry Henry

Thierry Henry meraih kesuksesan besar bersama Arsenal. Dia kemudian memutuskan bergabung dengan Barcelona pada tahun 2007.

Henry berseragam Blaugrana selama tiga musim. Bersama Barca, penyerang Prancis itu menorehkan 49 gol dan 27 assist dari 121 penampilan.

Salah satu prestasi terbaik Henry adalah mengantarkan Barca meraih treble winners pada musim terakhirnya. Setelah memperkuat Barca, Henry bermain di MLS bersama New York Red Bulls.

8 dari 11 halaman

Rafael Marquez

Rafael Marquez merupakan bek tengah yang sangat diandalkan Barcelona. Marquez memperkuat Barcelona selama tujuh tahun setelah bergabung pada tahun 2003.

Pemain asal Meksiko itu mencatatkan 242 pertandingan di semua kompetisi. Dia juga ikut mengantarkan El Barca meraih empat gelar liga dan dua trofi Liga Champions.

Sama seperti Thierry Henry, Marquez juga pindah ke New York Red Bulls pada musim panas 2010. Pada saat hengkang, dia adalah pemain non-Eropa dengan penampilan terbanyak dalam sejarah klub.

9 dari 11 halaman

Patrick Kluivert

Barcelona sendiri memboyong Patrick Kluivert dari AC Milan pada 2003. Dia kemudian menjadi andalan Blaugrana selama enam musim.

Kluivert mampu mengantarkan Barcelona juara La Liga pada musim 1998/99. Striker asal Belanda itu membela Barcelona dalam 257 pertandingan dengan catatan 122 gol dan 59 assist.

Kluivert meninggalkan Barcelona pada tahun 2004 dengan status bebas transfer. Mantan pemain Ajax Amsterdam itu kemudian bergabung dengan Newcastle.

10 dari 11 halaman

Rivaldo

Barcelona mendatangkan Rivaldo dari Deportivo La Coruna pada bulan Juli 1997. Pemain asal Brasil itu ditebus dengan biaya 23,5 juta euro.

Rivaldo membela Barcelona selama lima musim. Dia mengemas 69 gol dan 22 assist dari 144 pertandingan di semua kompetisi.

Pada bursa transfer musim panas tahun 2002, Rivaldo hengkang ke AC Milan. Dia pindah ke klub Italia itu dengan status free transfer.

11 dari 11 halaman

Pep Guardiola

Sebelum berubah menjadi salah satu pelatih terhebat sepanjang masa, Guardiola adalah seorang gelandang yang sangat hebat. Dia menembus tim utama pada tahun 1990.

Johan Cruyff menempatkan Guardiola di posisi double pivot dalam Dream Team-nya. Guardiola menghabiskan 11 tahun di Barcelona dan menjadi inspirasi bagi para gelandang seperti Andres Iniesta, Xavi dan Cesc Fabregas.

Pada usia 30 tahun, Guardiola pindah ke Italia dengan status bebas transfer. Dia bergabung dengan Brescia sebagai pengganti Andrea Pirlo.

Sumber asli: Planet Football

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 5/7/2021)

Video Populer

Foto Populer