Sukses


Liga Spanyol: Frenkie de Jong Rela Negosiasi Ulang demi Tetap di Barcelona, Siap Potong Gaji?

Bola.com, Jakarta - Spekulasi masa depan Frenkie de Jong memasuki babak baru. Sang gelandang dikabarkan siap menego nilai gajinya agar bisa bertahan di Barcelona.

Gelandang berusia 25 tahun itu memang menjadi polemik di Barcelona. Ia sempat masuk dalam daftar jual Barcelona karena gajinya yang terlalu tinggi.

Namun, pada akhirnya Frenkie de Jong memutuskan untuk bertahan di Barcelona. Namun, ia dikabarkan berpotensi didepak tahun depan karena gajinya yang menjadi beban bagi keuangan Barcelona.

Seperti dilansir Que T'hi Jugues, Frenkie de Jong saat ini mulai melunak. Ia siap menegosiasikan kontraknya di Barcelona.

2 dari 5 halaman

Masih Bahagia

Menurut laporan tersebut, Frenkie de Jong masih ingin bertahan di Barcelona. Ia merasa bahagia bermain di Barcelona.

Ia sudah mengidolakan Barcelona sejak lama. Jadi, jelas ia tidak mau terburu-buru pergi dari klub Catalan itu.

Sementara di sisi lain, Frenkie de Jong juga senang melihat proyek yang dibangun Barcelona. Jadi ia bertekad bertahan lebih lama di Camp Nou.

3 dari 5 halaman

Penyesuaian Gaji

Laporan tersebut mengklaim bahwa Frenkie de Jong awalnya tidak mau menurunkan gajinya di Barcelona. Namun, kini ia mulai berubah pikiran.

Ia siap berkompromi dengan Barcelona. Ia siap mendapatkan penyesuaian gaji di skuad Blaugrana.

Frenkie de Jong sudah mengutus sang agen untuk menginisiasi pembicaraan dengan Barcelona terkait penyesuaian gajinya itu.

4 dari 5 halaman

Mengalami Cedera

Frenkie de Jong kemungkinan besar bakal absen sementara membela Barcelona dalam beberapa pekan ke depan.

Alasannya karena gelandang asal Belanda ini mengalami cedera paha ketika membela tim nasionalnya sehingga harus menepi sejenak dari lapangan hijau.

Ā 

Sumber: Que T'hi Jugues

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 24/9/2022)

5 dari 5 halaman

Posisi Barcelona di La Liga Spanyol Saat Ini

Video Populer

Foto Populer