Sukses


Liga Spanyol: Frenkie de Jong Ogah Pergi dari Barcelona, Sudahlah MU... Move On!

Bola.com, Jakarta - Gelandang kreatif Barcelona, Frenkie de Jong menegaskan bahwa dia tidak berniat meninggalkan klubnya. Ia mulai jenggah dirumorkan pergi dari Camp Nou.

Pemain asal Belanda itu banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United di jendela transfer musim panas lalu. Chelsea kabarnya juga melakukan manuver pendekatan.

Realitanya, transfer tidak terealisasi. De Jong tetap bertahan di La Braugana, dan sekarang sang pemain menegaskan tidak berencana meninggalkan Barcelona dalam waktu dekat.

Dia mengatakan kepada De Telegraaf: "Saya sangat senang di Barcelona. Ketika saya bermain itu hebat dan dalam hal tinggal di sini, hidup ini sempurna. Saya melihat diri saya di Barcelona selama mungkin. Saya pribadi berharap untuk delapan atau 10 tahun lagi."

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kontroversi Kontrak Bocor

Ā Meskipun ingin tetap menjadi pemain Barcelona, ā€‹ā€‹De Jong terus mengkritik dewan klub. Ia diduga membocorkan rincian kontraknya ke media.

Ada laporan bahwa pemain berusia 25 tahun itu adalah yang berpenghasilan tertinggi di Barcelona, ā€‹ā€‹ā€‹ā€‹dan raksasa Catalan itu ingin mantan pemain Ajax itu menyetujui pemotongan gaji, yang ditolak mentah-mentah olehnya.

"Suatu hari sebuah artikel menerbitkan detail dari kontrak saya. Saya tidak membocorkannya dan hanya satu pihak lain yang tahu tentang ini, jadi pasti klub yang melakukan ini. Tiba-tiba ada surat yang menanyakan apakah kontrak saya masih berlaku karena presiden sebelumnya yang membuat kontrak?"

"Saya merasa sangat menjengkelkan bahwa klub melakukan ini, tetapi saya tidak terpengaruh. Saya menyalahkan orang-orang ini (oknum manajemen di Barca yang menginginkannya keluar), tetapi saya tidak ada hubungannya dengan mereka. Ya, mereka adalah Barca bagi saya karena mereka memimpin klub. Tapi saya tidak melihat mereka ketika saya di klub. Saya tidak ada hubungannya dengan mereka dalam kehidupan sehari-hari," tutur De Jong.

3 dari 5 halaman

Soal Utang Gaji

Rumor tak enak mencuat di media-media Spanyol, disebutkan bahwa Barcelona berutang Ā£14,8 juta keĀ Frenkie de Jong. Gajinya ditunggak.

Namun, De Jong enggan membahas soal kasus tersebut. Ia menegaskan hubungannya dengan pihak klub baik-baik saja.

De Jong saat ini berada di Piala Dunia 2022 dan De Jong bakal jadi pemain utama Belanda saat melawan Senegal pada hari Senin (21/11/2022).

4 dari 5 halaman

Obsesi Ten Hag

Manchester United masih berharap sang pemain berubah sikap. Eric ten Hag, manajer The Red Devils nafsu ingin bereuni dengan bekas anak-buahnya di Ajax tersebut.

Ia melihat lini tengah MU masih kurang paten, walau sudah Bruno Fernandes, Cristian Eriksen, Casemiro. Ketiganya dianggap belum memenuhi ekspekstasi taktikal sang mentor. Ia butuh De Jong, sosok pembagi bola ideal memainkan sistem ofensif cepat ala Ten Hag. Cuma, kalau pemainnya enggak mau bagaimana dong?

Sumber: Sportsmole

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Barcelona di La Liga

Video Populer

Foto Populer