Sukses


Liga Spanyol: Kejutan! Barcelona dan Real Madrid Serius Pantau Mason Greenwood

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) dikabarkan yakin akan menjual Mason Greenwood yang sedang dipinjamkan ke Getafe. Setan Merah bisa melepas Greenwood pada Januari 2024 atau akhir musim ini. 

Yang mengejutkan, dua klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona, dikabarkan sedang memantau pemain milik MU tersebut. 

Red Devils sebenarnya sudah pernah mau menjual Greenwood pada musim panas 2023. Namun, mereka membatalkan rencana tersebut dan memilih meminjamkan sang pemain ke Getafe. 

Ternyata, selama di Getafe kiprah Mason Greenwood cukup mengesankan. Dia bisa menyuguhkan potensinya di Liga Spanyol. 

Faktor itulah yang membuat Barcelona dan Real Madrid tertarik mengamati Mason Greenwood. Apalagi, ia telah mencatatkan lima gol dan permainannya terus berkembang. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Dipuji Griezmann

Sepak terjang Greenwood bahkan mendapat pujian dari penyerang senior Atletico Madrid, Antoine Griezmann. 

Produk akademi Manchester United itu gagal mencetak gol, namun tetap menjadi ancaman saat Getafe meraih hasil 3-3 melawan Atletico yang bermain dengan 10 pemain pada Rabu (20/12/2023) dini hari WIB.

Griezmann mencetak dua gol untuk menyamai Luis Aragones sebagai top skorer sepanjang masa klub dengan 173 gol.

“Mason Greenwood benar-benar memberikan masalah bagi kami di babak kedua. Kami tidak bisa menghentikannya dan itu membuat kami kehilangan pertandingan," kata Griezmann. 

 

3 dari 4 halaman

Pemain Fantastis

Pertandingan La Liga yang dramatis kontra Atletico Madrid itu menunjukkan mengapa Getafe ingin sekali mengikat Greenwood secara permanen.

"Saya sudah mengatakan sejak hari pertama bahwa dia adalah pemain fantastis dan akan mencapai level terbaik sedikit demi sedikit. Kami telah memperlakukannya dengan sangat baik," kata pelatih Getafe, Jose Bordalas, seperti dikutip The Sun, Jumat (23/12/2023). 

Namun, Real Madrid dan Barcelona menunjukkan minat yang lebih besar, maka Greenwood kemungkinan akan pindah ke klub yang lebih menjanjikan pada akhir musim.

Sumber: The Sun 

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça
    Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol

    Barcelona

  • Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga
    Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga
    Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga

    Real Madrid

  • Mason Greenwood adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang saat ini membela Manchester United
    Mason Greenwood adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang saat ini membela Manchester United
    Mason Greenwood adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang saat ini membela Manchester United

    Mason Greenwood

  • La Liga adalah liga sepak bola divisi tertinggi yang ada di Spanyol.
    La Liga merupakan sebuah liga sepak bola divisi tertinggi yang ada di Spanyol.
    La Liga adalah liga sepak bola divisi tertinggi yang ada di Spanyol.

    La Liga

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Liga Spanyol

Video Populer

Foto Populer