Sukses


Perang Anak Muda Real Madrid Vs Barcelona pada Final Supercopa de Espana di Tanah Arab Saudi, Siapa Saja?

Bola.com, Jakarta - Dua raksasa Spanyol, Real Madrid versus Barcelona hadir di Arab Saudi bertajuk partai final Supercopa de Espana atau Piala Super Spanyol edisi 2023/2024. Big match ini dimainkan di Stadion Al-Awwal, Riyadh, Senin (15/1/2024) dini hari pukul 02.00 WIB.

Real Madrid melaju ke final Supercopa de Espana setelah menggasak Atletico Madrid secara dramatis 4-3 di semifinal. Sementara Barcelona menyingkirkan Osasuna dengan skor 2-0.

Barcelona juga menjadi tim peraih gelar juara paling banyak di Piala Super Spanyol, dengan 14 kali merengkuhnya. Real Madrid membuntuti dengan koleksi 12 gelar juara.

Sebelum menjadi saksi siapa yang bakal menjadi pemenangnya, tidak ada salahnya melihat senjata-senjata muda kedua tim. Baik Real Madrid dan Barcelona mempunyai deretan pemain muda yang diandalkan.

Siapa saja mereka? Yuk simak ulasan menarik dari Bola.com berikut ini.

===

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 8 halaman

Jude Bellingham

Jude Bellingham langsung menjadi Bintang di Real Madrid sejak ditebus dari Dortmund musim panas lalu. Ia menjadi nyawa permainan timnya, dibuktikan dengan torehan 17 gol dan 5 assist dari total 22 laga di Liga Spanyol dan Liga Champions musim ini.

Pemain berusia 20 tahun itu ikut bermain melawan Atletico Madrid di semifinal kemarin. Ia tampil penuh selama 120 menit dan membawa Los Blancos menang 4-3 untuk menantang Barcelona di final.

3 dari 8 halaman

Eduardo Camavinga

Pemain serbabisa Real Madrid asal Prancis, Eduardo Camavinga adalah kekuatan tersendiri sebagai pemain jangkar. Masih berusia 21 tahun, juga mencatatkan satu penampilan di ajang Supercopa de Espana musim ini.

Camavinga diturunkan saat melawan Atletico Madrid di semifinal. Ia bermain selama 39 menit. Ketika di ajang La Liga dan Liga Champions, eks pemain Rennes itu total bermain 17 kali musim ini.

4 dari 8 halaman

Arda Guler

Sosok wonderkid asal Turki yang dibeli Real Madrid pada musim panas lalu. Arda Guler sudah mulai bermain di tim utama, meski bukan sebagai pemain inti meski usianya baru 18 tahun.

Termasuk di ajang semifinal Supercopa de Espana kontra Atletico Madrid. Arda Guler bermain selama delapan menit dan ikut membawa timnya menang 4-3 untuk lolos ke final.

5 dari 8 halaman

Lamine Yamal

Barcelona banyak mengorbitkan pemain mudanya di bawah polesan Xavi Hernandez musim ini. Satu nama yang langsung mencuri perhatian adalah Lamine Yamal.

Pemain berusia 16 tahun yang beberapa waktu lalu memecahkan rekor sebagai pemain termuda dalam sejarah Barca yang mencetak gol di La Liga. Yamal juga ikut menjebol gawang Osasuna di semifinal Supercopa de Espana kemarin.

6 dari 8 halaman

Pedri

Sosok Pedri adalah motor permainan dan serangan Barcelona meski masih berusia muda 21 tahun. Peraih Golden Boy edisi 2021 itu berjuang melawan cederanya.

Ia baru bermain total 10 laga di ajang La Liga maupun Liga Champions musim ini. Sementara untuk Supercopa de Espana, Pedri bermain selama 29 menit ketika Barca menggasak Osasuna di semifinal.

7 dari 8 halaman

Alejandro Balde

Beruntungnya Barcelona memiliki sosok Alejandro Balde yang menjadi andalan di sektor bek kiri. Pemain berusia 20 tahun itu langsung menjadi yang sulit tergantikan di posisinya.

Selain menjadi andalan di kompetisi mayor seperti La Liga dan Liga Champions. Ia juga diturunkan penuh 90 menit ketika Blaugrana menggasak Osasuna di semifinal Supercopa de Espana.

8 dari 8 halaman

Yuk Tengok Persaingan di Musim Ini

Video Populer

Foto Populer