Sukses


Liga Spanyol: Barcelona PDKT dengan Roberto De Zerbi

Bola.com, Jakarta Barcelona dikabarkan siap untuk menggaet manajer Brighton, Roberto de Zerbi.

AS mengatakan Barcelona akan merekrut De Zerbi musim panas ini.

Presiden Joan Laporta dan direktur olahraga Deco sepakat bahwa De Zerbi adalah orang yang tepat untuk Barcelona.

Perwakilan De Zerbi Edmundo Kabchi dan Edoardo Crnjar bertemu dengan Deco pada hari Rabu. Pertemuan itu tidak hanya membahas soal pelatih, tapi juga bek tengah Barcelona, Ronald Araújo.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

DNA

Barcelona merasa De Zerbi punya DNA yang tepat untuk menggantikan Xavi. Masalah besarnya adalah klausul pembeliannya di Brighton, yaitu sekitar €10 juta.

Barcelona pun mengapresiasi De Zerbi tidak masalah berinvestasi pada pemain muda, yang penting bagi klub.

AS lebih lanjut melaporkan Barcelona saat ini telah memperkecil daftar pelatih menjadi dua nama: De Zerbi dan Hans-Dieter Flick.

3 dari 4 halaman

Krusial

Pelatih ini memiliki peran yang sangat penting dalam performa Brighton yang cukup baik dalam musim ini. Harus diakui bahwa Brighton juga merupakan klub Inggris pertama yang ditangani oleh Roberto De Zerbi.

Sebelumnya pelatih asal Italia itu lebih sering menangani klub di negara asalnya hingga akhirnya memutuskan untuk menangani Shakhtar Donetsk pada 2021 lalu.

Namun, pengalaman menangani Brighton cukup bagi De Zerbi untuk naik kelas ke klub yang lebih besar seperti Chelsea.

4 dari 4 halaman

Posisi Barcelona

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer