Sukses

Data Pribadi

  • Nama LengkapDio Permana
  • Nama PanggilanDio Permana
  • Tanggal Lahir7 Juni 1995
  • Tempat LahirMalang, Jawa Timur, Indonesia
  • KebangsaanIndonesia
  • PosisiGelandang
  • Klub SekarangArema Cronus

Dio Permana adalah seorang pemain sepak bola asal Indonesia yang bermain untuk Arema Cronus. Ia biasa bermain di posisi gelandang tengah.

Nama Dio Permana mulai mencuat ketika di Persema Malang. Ia yang saat itu masih berusia 17 tahun dipercaya Slave Radovski untuk menjadi pemain inti. Sadar akan bakat potensial yang disimpan oleh Dio, Persema Malang memberikan kontrak jangka panjang dan memberikan tawaran untuk melakukan trial di SC Herenveen.

Dio di usianya yang baru menginjak 21 tahun, kini sudah membela Arema Cronus di Torabika Soccer Championship. Debutnya di level internasional terjadi ketika ia membela tim nasional Indonesia U-22 di kualifikasi Kejuaraan AFC U-22. Sayangnya, Indonesia yang saat itu tergabung bersama Jepang, Australia, Singapura, Timor Leste dan Macau harus puas duduk di peringkat tiga di bawah Jepang dan Australia.

Belum Ada Peningkatan Durasi Bermain

Hingga tiga laga yang dilakoni Arema Cronus di penyisihan Grup A Piala Jenderal Sudirman (PJS), pemain U-21 Singo Edan, yakni Dio Permana dan Junda Irawan, masih belum mendapat banyak kesempatan bermain. Mereka hanya turun selama 12 menit saja di setiap pertandingan.

Hal itu jadi pertanda bila kualitas dan mental dua alumni timnas junior tersebut belum memenuhi kriteria yang diharapkan pelatih Joko Susilo. Meski, menurut sang pelatih dari pertandingan satu ke berikutnya mereka sudah mengalami peningkatan.

Tidak Masuk Skuat

Arema Cronus bakal tampil di Bali Island Cup (BIC) 2016 tidak dengan skuat terbaik. Dari 22 pemain yang dibawa ke Pulau Dewata, tim asuhan Milomir Seslija tidak membawa Ahmad Bustomi dan Dio Permana.

Rombongan skuat Arema akan berangkat dari bandara Juanda, Sidoarjo menuju Bali pada Selasa (16/2/2016) pagi. Di Bali, tim Singo Edan masih punya waktu untuk persiapan satu hari sebelum laga perdana lawan Bali United Pusam (BUP) pada 18 Februari.