Sukses


    Tampil Agresif, Mitra Kukar Tetap Tak Mampu Bobol Persiba

    Bola.com, Tenggarong - Derby Kalimantan Timur tersaji di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (24/9/2016), mempertemukan tim tuan rumah Mitra Kukar menjamu Persiba Balikpapan. Pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0.

    Persiba Balikpapan yang datang dengan tekad tak mau dikalahkan saudara mudanya, agak kesulitan menguasai jalannya pertandingan karena Mitra Kukar langsung menggebrak sejak menit awal.

    Kekalahan 1-2 dari Persib Bandung di laga sebelumnya membuat tim Naga Mekes tak mau kehilangan poin demi menjaga posisi di papan atas klasemen. Tiga pemain asing yang diturunkan pelatih Subangkit sebagai starter, bermain cukup taktis.

    Pergerakan Marlon da Silva cukup merepotkan pertahanan Persiba Balikpapan, kendati belum ada yang mampu membahayakan gawang tim Beruang Madu yang dikawal Alfonsius Kelvan. 

    Akselerasi yang diakhiri tembakan di kotak penalti pada menit ke-10 serta tendangan bebas pada menit ke-18 penyerang asal Brasil itu masih bisa diatasi kiper tim tamu.

    Dominasi Mitra Kukar cukup terlihat sepanjang babak pertama. Tidak hanya Marlon yang cukup merepotkan, Hendra Adi Bayauw dengan kelincahannya juga membuat lini belakang Persiba Balikpapan sibuk. Sementara Persiba Balikpapan sesekali menekan dengan motor serangan Bima Sakti.

    Di babak kedua, Mitra Kukar tidak mengendurkan serangan. Masuknya dua pemain muda, Dinan Javier dan Septian David Maulana menggantikan Alan Leandro dan Yogi Rahardian tidak mengurangi tekanan. 

    Derasnya serangan di awal babak kedua membuat pertahanan Persiba Balikpapan bekerja keras. Tetapi, upaya yang dilancarkan Hendra Bayauw, Marlon da Silva, hingga Asri Akbar masih belum membuahkan hasil.

    Meski ditekan, Persiba Balikpapan di babak kedua bukannya tanpa peluang. Tim Beruang Madu sempat mengejutkan dengan usaha yang dilakukan Syamsir Alam pada menit ke-47 serta tendangan bebas Shohei Matsunaga menit ke-57. Hanya, upaya itu juga belum mampu menggetarkan jala gawang tuan rumah yang dikawal Shahar Ginanjar.

    Mendekati akhir pertandingan waktu normal, intensitas tekanan Mitra Kukar makin kuat. Vinicius Reis, striker Persiba Balikpapan, yang turun membantu pertahanan diusir wasit setelah menerima kartu kuning kedua pada menit ke-83.

    Kendati unggul jumlah pemain dan memiliki lebih banyak peluang, tim Naga Mekes tetap tak berhasil membobol gawang tim Beruang Madu. Alhasil, skor 0-0 bertahan hingga pertandingan tuntas.

    Buat Mitra Kukar hasil ini tentu sangat disayangkan karena gagal meraup poin penuh sementara Persiba Balikpapan mampu membawa pulang satu poin dari lawatan kali ini. Ambisi Bima Sakti cs. untuk setidaknya mengusik kemampanan Mitra Kukar terwujud.

    Susunan Pemain
    Mitra Kukar (4-4-2): Shahar Ginanjar (K); Abdul Gamal, Arthur Cunha, Saepuloh Maulana, Michael Orah (B); Hendra Bayauw, Asri Akbar, Bayu Pradana, Yogi Rahardian (T); Alan Leandro, Marlon da Silva
    Pelatih: Subangkit

    Persiba Balikpapan (4-3-2-1): Alfonsius Kelvan (K); Abdul Aziz, Abdul Rahman, Asep Budi, Dirkir Khon Glay (B); Antonius Teles, Bima Sakti, I Gusti, Kurniawan Karman, Shohei Matsunaga (T); Vinicius Reis
    Pelatih: Jaino Matos

     

    Video Populer

    Foto Populer