Sukses


Usai Misano, Marquez Sebut Rossi Ancaman Terbesar

Bola.com, Misano - Marc Marquez fokus mengawasi pebalap Yamaha, Valentino Rossi, dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP musim 2016. Menurut dia, The Doctor merupakan ancaman terbesar dan bisa menjegal ambisinya menyegel titel juara dunia MotoGP untuk kali ketiga. 

Seusai seri MotoGP San Marino di Sirkuit Misano akhir pekan lalu, keunggulan Marquez atas Rossi terpangkas dari 50 poin menjadi 43 poin. Dengan lima balapan tersisa, kans Baby Alien merengkuh mahkota juara dunia musim ini memang sangat terbuka lebar. Namun, apapun masih bisa terjadi. Skenario itu pun diamini Marquez.

Alhasil, pria Spanyol ini tak mau lengah. Dia bakal terus mewaspadai kiprah Rossi, tanpa melupakan ancaman pebalap Yamaha lainnya, Jorge Lorenzo. 

"Tentu saja Valentino (ancaman terbesar dalam perebutan titel juara dunia). Dia yang terdekat. Tapi, jangan sampai melupakan Jorge, karena meskipun jaraknya jauh (61 poin), belum cukup untuk melupakan dia," kata Marquez, seperti dilansir Speedweek, Sabtu (17/9/2016). 

"Singkatnya, kami akan berusaha melakukan yang terbaik, mempertahankan keunggulan, dan jika tak cukup akan berusaha mengambil risiko," imbuh pria berusia 23 tahun tersebut. 

Tensi persaingan di lima balapan terakhir dipastikan bakal memanas menyusul adu mulut antara Rossi dan Lorenzo pada sesi jumpa pers seusai balapan di Misano. Keduanya berdebat tentang aksi overtaking Rossi terhadap Lorenzo pada putaran kedua.

Marquez menyebut perseteruan tersebut justru bakal membuat dirinya harus bekerja keras di lima seri tersisa. Dia meyakini Rossi dan Lorenzo bakal sama-sama tampil menggila usai perseteruan tersebut. 

Video Populer

Foto Populer