Hamilton Siapkan Helm Khusus untuk Mengenang Bianchi

oleh Muhammad Ridwan diperbarui 24 Jul 2015, 08:02 WIB
HELM KHUSUS - Hamilton akan menggunakan helm khusus saat balapan di GP Hungaria. (AP Photo/Lionel Cironneau)

Bola.com, Budapest - Lewis Hamilton akan menggunakan helm khusus saat melakoni balapan Formula 1 GP Hungaria akhir pekan ini. Helm tersebut sengaja disiapkannya guna mengenang mendiang Jules Bianchi.

Namun, Hamilton masih bingung soal bentuk desain untuk pelindung kepalanya tersebut. Sehingga melalui akun Twitter miliknya @LewisHamilton ia meminta bantuan supaya dibuatkan desain.

Advertisement

Twitter Lewis Hamilton (Twitter)

Nantinya, desain terbaik akan dipakai pria asal Inggris itu. "Saya membutuhkan bantuan Anda. Saya ingin membuat desain untuk Jules. Kirimkan saya ide, dan pemenangnya akan saya gunakan di mobil atau helm saya minggu ini!" tulis pebalap tim Mercedes itu.

Selain itu rencananya, akan ada momen hening untuk mengenang Bianchi 15 menit sebelum start di Sirkuit Hungaroring. Start akan dimulai pada pukul 14.00 waktu setempat, Minggu (26/7/2015).

Bianchi koma selama sembilan bulan setelah kecelakaan fatal GP Jepang di musim lalu. Pebalap asal Prancis tersebut akhirnya tutup usia pada 18 Juli 2015, kemudian dimakamkan di Nice pada Selasa (21/7/2015).

Baca Juga:

Hamilton Dedikasikan Balapan GP Hungaria untuk Jules Bianchi

Momen Hening Akan Dilakukan Buat Jules Bianchi di GP Hungaria

F1 Telah Aman Kendati Jules Bianchi Meninggal di Sirkuit